Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Youtuber Indonesia Sekarang Tak Bisa Dianggap Remeh

        Youtuber Indonesia Sekarang Tak Bisa Dianggap Remeh Kredit Foto: Antara/Dado Ruvic
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Head of Consumer Marketing Google Indonesia, Fibriyanto Elastria menilai ekosistem YouTube di Indonesia semakin berkembang jika?dilihat dari jumlah pembuat konten sampai jumlah pelanggan dari kreator Indonesia.

        "Indonesia lagi 'on fire' untuk ekosistem dan dari sisi kreator," kata Fibri dalam acara?YouTube FanFest 2018, Jakarta, Kamis (4/10/2018).

        Dia bilang?sejak 2017 durasi konten dari kreator lokal yang diunggah di YouTube meningkat dua kali lipat dibandingkan tahun lalu.?Jumlah YouTuber Indonesia juga mendapatkan 'Gold Button', penghargaan bagi kreator yang menembus sejuta pelanggan, juga melonjak pesat.

        "Tahun lalu cuma ada 17 Gold Creator, sekarang ada 85 Gold Creator Awardees," katanya.

        Selain itu, ada lebih dari 1.700 channel yang memiliki 100.000 pelanggan, naik dari tahun lalu di mana hanya ada 680 channel yang punya pelanggan dengan jumlah yang sama. Dia menegaskan?sebagian besar pembuat konten di Indonesia masih didominasi anak muda dengan kisaran usia 18-35 tahun.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: