Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Buntut Kerusuhan, Final Copa Libertadores Bakal Digelar di Tempat Netral

        Buntut Kerusuhan, Final Copa Libertadores Bakal Digelar di Tempat Netral Kredit Foto: Reuters/Alberto Lingria
        Warta Ekonomi, Buenos Aires -

        Final sepak bola Copa Libertadores antara klub Argentine River Plate melawan Boca Juniors akan dipindah ke luar Argentina pada awal Desember setelah peristiwa kerusuhan pendukung yang menyebabkan pertandingan ditunda pekan lalu, demikian dikatakan panitia pada Selasa waktu setempat.

        Konfederasi sepak bola Amerika Selatan (CONMEBOL) mengatakan bahwa pertandingan sepak bola akbar yang sama seperti Liga Champion di Eropa itu, akan dimainkan pada 8 atau 9 Desember, namun belum dipastikan tempat alternatif lokasi pertandingan.

        Setelah permainan berlangsung seri 2-2 dalam final leg pertama, dua klub besar asal Argentina itu dijadwalkan akan bertanding leg kedua pada Sabtu di stadion Rivera Monumental. Pertandingan dihentikan setelah beberapa pemain Boca terluka ketika bus yang mereka tumpangi dilempari batu oleh para pendukung River.

        "Ini akan dimainkan di luar Argentina karena kondisi tidak memungkinkan dimainkan di Argentina," kata Presiden CONMEBOL Alejandro Dominguez dalam konferensi pers setelah pertemuan para ketua kedua klub tersebut di markas besar konfederasi di Paraguay.

        Komandan polisi Paraguay Walter Vazquez, mengatakan kemungkinan pertandingan akan dilangsungkan di Asuncion pada Minggu 9 Desember.

        Sementara itu Boca Juniors secara resmi minta kepada CONMEBOL agar mejatuhkan diskualifikasi kepada River dan menyerahkan juara kepada Boca. Organisasi dia telah membuka proses disipliner teradap River.

        Sedangkan Presiden Boca Daniel Angelici mengatakan di Paraguay bahwa klub menyerhahkan kasus itu kepada Pengadilan Arbritrase untuk Olah raga (CAS), sebuah badan internasional yang bermarkas di Swiss.

        Pertunjukkan antara musuh bebuyutan dua kekuatan klub Buenos Aires itu merupakan final terdahsyat dalam 58 tahun sejarah kompetisi sepak bola tersebut.

        Karcis pertandingan dua leg itu telah terjual habis dan para pendukung serta media datang dari seputar dunia yang ingin menyaksikan pertandingan yang paling menantang di olah raga dunia itu.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: