Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Gandeng HP, Shopee Luncurkan Super Brand Day Beragam Promo

        Gandeng HP, Shopee Luncurkan Super Brand Day Beragam Promo Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Bersama Hewlett-Packard (HP), Shopee meluncurkan Super Brand Day, Senin (11/2/2019). Di program kali ini, pengguna bisa mendapatkan ragam produk HP, mulai dari laptop (termasuk Omen by HP gaming laptop), printer, tinta, beserta aksesoris gaming. Selain itu, HP menghadirkan kembali printer saku Sprocket ditawarkan eksklusif selama kampanye berlangsung.

        Super Brand Day merupakan strategi Shopee menyasar semua segmen pasar di Indonesia yang sudah mulai teredukasi untuk berbelanja online, termasuk pada produk elektronik.

        "Kami yakin pengguna setia Shopee sudah menantikan Super Brand Day dari HP dengan berbagai promo menarik dan eksklusif yang akan dihadirkan. Kami sangat senang berkolaborasi dengan HP untuk semakin eksis di online dan menjangkau pengguna dengan lebih efektif," kata Christin Djuarto, Direktur Shopee Indonesia di Jakarta.

        Baca Juga: E-commerce Asia Tenggara Makin Jaya: Khususnya Lazada, Shopee, dan Tokopedia

        Selama Super Brand Day, HP Sprocket Photo Printer yang merupakan printer saku wireless akan dihadirkan untuk para pengguna, khususnya anak muda yang senang mengabadikan momen di mana pun dan kapan pun. Dengan bentuk yang lebih kecil, HP Sprocket Photo Printer ditawarkan dalam dua warna, yaitu hitam dan edisi khusus warna merah dengan gratis lipstik L'Oreal Paris.?

        Selain itu, Shoppe menawarkan promo lain, seperti hadiah trip ke Maldives untuk pasangan, tinta gratis cukup untuk setahun pemakaian, gaming headset gratis, hingga diskon.

        HP dan Shopee berkomitmen meningkatkan pengalaman belanja pelanggan online. Ke depannya, HP dan Shopee akan terus melakukan kerja sama strategis untuk mendorong potensi e-commerce.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ning Rahayu
        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: