Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Incar Dana Rp15 Triliun, Fifastra Terbitkan Lagi Obligasi

        Incar Dana Rp15 Triliun, Fifastra Terbitkan Lagi Obligasi Kredit Foto: PT Federal International Finance (FIF)
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Federal International Finance (Fifastra) kembali melakukan penawaran umum berkelanjutan obligasi di penghujung bulan Februari 2019 ini. Kali ini, obligasi yang akan diterbitkan adalah obligasi berkelanjutan III Federal International Finance tahap V tahun 2019 dengan nilai pokok lebih dari Rp2,36 triliun.

        Manajemen Fifastra menyebutkan, dalam menerbitkan obligasi berkelanjutan tersebut, Fifastra menargetkan dapat menghimpun dana segar hingga Rp15 triliun. Asal tahu saja, sejauh ini Fifastra telah menerbitkan empat obligasi lainnya. Adapun pokok dari masing-masing obligasi tersebut adalah Rp3,50 triliun, Rp2,65 triliun, Rp3 triliun, dan Rp1,30 triliun.

        Baca Juga: PLN Terbitkan Obligasi dan Sukuk, Nilainya Wow

        ?Obligasi ini (tahap V) terdiri dari dua seri, yaitu obligasi seri A sebesar Rp990.851.000.000 dan obligasi seri B sebesar Rp1.369.472.000.000 yang masing-masing ditawarkan sebesar 100% dari jumlah pokok obligasi,? imbuh Manajamen Fifastra di Jakarta, Jumat (22/02/2019).

        Dijelaskan pula, tingkat bunga untuk obligasi seri A adalah sebesar 8,00% dengan jangka waktu selama 370 hari kalender, sedangkan untuk seri B tingkat bunga yang ditetapkan sebesar 8,80% dengan jangka waktu 36 bulan.

        Baca Juga: Bos BEI Sebut Ada Dua Pemprov yang Berminat Terbitkan Obligasi Daerah

        ?Pembayaran bunga obligasi pertama masing-masing seri akan dilakukan pada tanggal 12 Juni 2019, sedangkan pembayaran bunga terakhir adalah pada 22/03/2020 untuk seri A dan 12/03/2022 untuk seri B,? sambungnya lagi.

        Dalam perjanjian perwaliamanatan yang dibuat, Fifastra telah menunjuk PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) sebagai wali amanat penerbitan obligasi.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: