Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Wadaw! 200 Simpatisan Prabowo Pindah Hati Dukung Jokowi, Ada Apa?

        Wadaw! 200 Simpatisan Prabowo Pindah Hati Dukung Jokowi, Ada Apa? Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Banda Aceh -

        Sebanyak 200-an relawan tergabung dalam Gerakan Relawan Pandu Garuda (GRPG) yang sebelumnya mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, mengundurkan diri serta menyatakan beralih dukungan kepada calon presiden-wakil presiden, Jokowi-KH Ma'ruf Amin.

        Pengunduran diri dan deklarasi dukungan kepada Jokowi-KH Ma'ruf Amin disampaikan di Banda Aceh, Minggu. Deklarasi difasilitasi Komunitas Aceh Jokowi Amin Kuat (Kajak).

        Pengunduran diri dari Gerakan Relawan Pandu Garuda ditandai dengan membuka baju beserta baret organisasi relawan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno itu. Kemudian, baju dan baret dimasukkan dalam kontainer plastik. Selanjutnya, mereka mengenakan kaos bertuliskan Jokowi-KH Ma'ruf Amin Nomor 01.

        Baca Juga: Kubu Prabowo: Kita Akan Putihkan Jakarta

        Marzuki Saleh, mantan koordinator Gerakan Relawan Pandu Garuda, mengatakan, pengunduran diri itu bukan karena paksaan dan bukan juga karena diiming-imingi.

        Menurut dia, "Setelah beralih dukungan, kami mengajak kawan-kawan berjuang memenangkan pasangan Jokowi-Amin. Kami ingatkan juga agar tidak menjelek-jelekkan pasangan calon lainnya."

        Pembina Kajak, Sofyan Dawod, mengapresiasi dukungan yang diberikan eks Gerakan Relawan Pandu Garuda tersebut. Dengan bergabungnya mereka bersama Kajak, maka akan menambah kekuatan memenangkan Jokowi-Amin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: