Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Jokowi Unggul di Jawa Hingga Indonesia Timur, Apa Kabar Prabowo?

        Jokowi Unggul di Jawa Hingga Indonesia Timur, Apa Kabar Prabowo? Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019? kurang dari satu bulan lagi. Dari hasil survei terbaru Charta Politika, diketahui pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin unggul di hampir semua wilayah, termasuk Jawa. Sementara pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno hanya unggul di wilayah Sumatera.

        "Dari segi wilayah, Joko Widodo?Ma?ruf unggul di hampir semua wilayah, kecuali di wilayah Sumatera, di mana Prabowo Subianto?Sandiaga Uno unggul," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya di Jakarta, Senin (25/3/2019).

        Di wilayah Jawa, khususnya Jawa Tengah, pasangan Jokowi-Kiai Ma'ruf unggul telak 68,1%, sedangkan Prabowo-Sandi hanya 18%. Sisanya, 13,4% belum menentukan pilihan. Di Jawa Timur, pasangan Jokowi-Kiai Ma?ruf juga unggul 57%, sedangkan Prabowo-Sandi 30,9%. Sisanya, 12,2% belum menentukan pilihannya.

        Baca Juga: 30 Persen Pemilih Jokowi Beralih ke Prabowo, Benarkah?

        Sebaliknya di wilayah Sumatera, pasangan Prabowo-Sandi unggul 48,3%, sedangkan Jokowi-Kiai Ma?ruf 43,3%, dan yang belum memutuskan sebanyak 8,5%.

        Sementara itu, di wilayah Bali, NTB, dan NTT, Jokowi-Kiai Ma'ruf unggul 64,5% dibanding Prabowo-Sandi 28,2%, dan yang belum menentukan pilihannya hanya 7,3%. Di Kalimantan, Jokowi-Kiai Ma?ruf unggul 58,4%, sementara Prabowo-Sandi 32,8%, dan yang belum menentukan pilihan 8,8%. Di Maluku dan Papua, Jokowi-Kiai Ma'ruf unggul signifikan 57,1% dibanding Prabowo-Sandi yang hanya mendapatkan 32,9%, dan yang belum menentukan pilihan hanya 10%.

        Sementara di wilayah Sulawesi, Jokowi-Kiai Ma'ruf unggul 53,6% dibanding Prabowo-Sandi 33,6%. Sisanya, 10% belum menentukan suaranya.

        Survei yang dilakukan pada 1-9 Maret 2019 itu dilakukan dengan teknik wawancara tatap muka yang melibatkan 2.000 responden di 34 provinsi. Metode survei yang digunakan, yakni metode acak bertingkat (multistatge random sampling) dengan margin of error sekitar 2,19% pada tingkat kepercayaan 95%.

        Baca Juga: Charta Politika Tetapkan Jokowi-Ma?ruf Amin Pemenang Pilpres 2019

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: