Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Jokowi Minta Ketemu Prabowo, Habib Rizieq Bereaksi

        Jokowi Minta Ketemu Prabowo, Habib Rizieq Bereaksi Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab mengimbau kepada pasangan Prabowo-Sandiaga untuk tidak melakukan pertemuan dengan pihak yang melakukan kecurangan dalam Pilpres 2019.

        Seperti diketahui, Capres petahana Joko Widodo (Jokowi), mengutus Menko Maritim Luhut Binsar Pandjaitan untuk bertemu dengan Prabowo, usai Pilpres digelar.??

        Baca Juga: Jangan Khawatir Bib, Jokowi Menang Saya Jemput

        "Tidak melakukan pertemuan dalam bentuk apapun apalagi melakukan deal-deal dengan partai koalisi rezim yang melakukan kecurangan di berbagai daerah," ujarnya melalui channel Youtube Front TV pada Minggu (21/4/2019).?

        Lebih lanjut, ia menambahkan pertemuan tersebut boleh dilakukan jika pihak yang melakukan kecurangan mengakui kemenangan Prabowo-Sandi."Kecuali kalau mereka hentikan segala bentuk kecurangan dan ikut bersama kita untuk mengawal hasil pemilu yang jujur dan adil," katanya.

        Baca Juga: Luhut Telepon Prabowo: Bukannya Melobi, Malah Bernostalgia

        Ia pun meyakini Pilpres dan Pileg 2019 telah terjadi kecurangan yang terstruktur, sistematis, dan masif (TSM). Bahkan, ia menyebut pelaku kecurangan tersebut sebagai penjahat demokrasi.

        "Ini betul-betul satu dosa besar yang sangat-sangat berbahaya, yang bisa merusak persatuan dan kesatuan Indonesia," tukasnya.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: