Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Waspada! Skuad Malaysia Berbeda dari 4 Tahun Lalu

        Waspada! Skuad Malaysia Berbeda dari 4 Tahun Lalu Kredit Foto: (Foto: AFC)
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Tim Nasional Malaysia segera berhadapan dengan Tim Nasional Indonesia di matchday pertama Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Kamis (5/9/2019) malam WIB. Walau bermain di kandang lawan, pelatih Timnas Malaysia Tan Cheng Hoe sama sekali tidak takut.

        Pelatih berusia 51 tahun itu ingin membawa Timnas Malaysia meraih kemenangan, meski harus melalui laga sengit. Meski laga nanti digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Timnas Indonesia tidak bisa meremehkan Malaysia.

        (Tan Cheng Hoe angkat prestasi sepakbola Malaysia. Foto: AFF)

        Karena, sejak dilatih Cheng Hoe pada 2017, performa Timnas Malaysia mengalami peningkatan drastis. Dari 14 pertandingan di bawah asuhan Cheng Hoe, Malaysia meraih delapan menang, tiga imbang dan tiga kalah.

        Baca Juga: Jadwal Lengkap Tim Nasional Indonesia Senior di Ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022

        Bahkan, Malaysia sempat menyingkirkan Thailand di semifinal Piala AFF 2018. Hal itu sangat kontras dengan ketika Malaysia menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia yang berlangsung pada 2015.

        Ketika itu, Malaysia masuk di Grup A bersama Uni Emirat Arab, Arab Saudi, Palestina dan Timor Leste, bermain tanpa arah. Malaysia yang saat itu ditangani Ong Kim Swee mengalami enam kekalahan dari delapan pertandingan!

        Delapan pertandingan yang telah dilakini, Malaysia hanya mencetak tujuh gol dan kemasukan 29 kali! Bahkan di matchday ketiga, Malaysia saat itu tumbang 0-10 dari Uni Emirat Arab. Karena itu, hasil buruk empat tahun lalu bakal dijadikan pelajaran bagi Malaysia, demi meraih hasil maksimal di Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Abdul Halim Trian Fikri

        Bagikan Artikel: