Bursa Efek Indonesia (BEI) membenarkan bahwa maskapai penerbangan PT Lion Mentari (Lion Air) akan landing alias mencatatkan sahamnya di pasar modal.?
Direktur Penilaian Perusahaan BEI, I Gede Nyoman Yetna, menyebut bahwa Lion Air menjadi satu dari 30 perusahaan yang masuk dalam pipeline initial public offering (IPO). Berkenaan dengan itu, Lion Air telah menyampaikan dokumen IPO dan berencana melakukan mini expose pada pekan depan.?
Baca Juga: Kejar Pengiriman 10 Juta Kg Per Bulan, Lion Parcel Rencana Kerja Sama Dengan E-commerce Ini
"Mudah-mudahan mereka (Lion Air) sudah bisa menyampaikan informasinya secara lengkap sehingga bisa kami proses," jelas Nyoman, Jakarta, Rabu (9/10/2019).?
Kendati begitu, Nyoman enggan menginformasikan lebih jauh perihal nilai atau dana segar yang ditargetkan oleh maskapai penerbangan berbiaya rendah itu. Yang pasti, jika Lion Air resmi melantai di BEI, saham perusahaan tersebut akan masuk ke dalam sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi.?
Baca Juga: Data Penumpang Lion Air Grup Beredar Di Internet, AWS Yakin Layanannya Aman
Sebagai informasi, hingga saat ini BEI menyebut sudah ada 30 perusahaan yang siap bergabung menjadi anggota bursa. Berikut adalah daftar 30 calon emiten yang berencana untuk melantai di BEI pada tahun 2019 ini.?
1. PT Ifishdeco Tbk
2. PT Dana Brata Luhur Tbk
3. PT Itama Ranoraya Tbk
4. PT Trinitan Metals and Minerals Tbk
5. PT Alamanda Investama Tbk
6. PT Digital Mediatama Maxima Tbk
7. PT Asia Sajahtera Mina Tbk
8. PT Singaraja Putra Tbk
9. PT Sinergi Inti Plastindo Tbk
10. PT Ginting Jaya Energi Tbk
11. PT Aneka Mineta Indonesia Tbk
12. PT Palma Serasih Tbk
13. PT Mulia Boga Raga Tbk
14. PT Prima Globalindo Logistik Tbk
15. PT Cisadane Sawit Raya Tbk
16. PT Indo Bintang Mandiri Tbk
17. PT Repower Asia Indonesia Tbk
18. PT SAM Indonesia Tbk
19. PT Bank Amar lndonesia Tbk
20. PT Graha Belitung Utama Tbk
21. PT Harvest Title Tbk
22. PT Indonesia Fibreborad Industry Tbk
23. PT Lion Mentari Tbk
24. PT Jayant Perdana lndonesia Tbk
25. PT Austin Global Prima Tbk
26. PT Galva Technologies Tbk
27. PT Perintis Triniti Properti Tbk
28. PT Putra Mandiri Jembar Tbk
29. PT Putra Rajawali Kencana Tbk
30. PT Royalindo Investa Wijaya Tbk
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih