Pemain Juventus, Emre Can, mengungkapkan jika dirinya tak lagi bahagia berada di Juventus saat ini. Faktor utama yang membuatnya tak lagi bahagia lantaran dirinya mulai jarang diturunkan dalam beberapa laga penting Juventus.
Diketahui, sampai memasuki pekan ke-8 Liga Italia 2019-2020 mantan penggawa Liverpool itu baru tampil sebanyak tiga kali untuk skuad Maurizio Sarri. Emre Can juga tercatat belum pernah masuk dalam starter Juventus sejak awal musim kemarin.
?Saya tidak bahagia di Juventus sekarang. Saya tidak bermain banyak saat ini. Musim lalu saya banyak bermain. Terutama dalam pertandingan penting bagi Juventus. Dan saya juga bermain bagus di sana. Saya belum memiliki peluang musim ini,? ujar Emre Can, melansir dari laman Sportskeeda, Kamis (10/10/2019).
Baca Juga: Pemain Muda Salzburg Jadi Incaran Juventus dan Napoli, Siapa Dia?
?Tetapi sekarang saya berpikir, ketika saya kembali ke klub, saya akan mendapatkan peluang lagi. Saya benar-benar berterima kasih kepada Joachim Low. Karena saya tidak banyak bermain di klub dan dia tetap mengundang saya. Namun demikian, dia memberi saya kesempatan. Itulah sebabnya saya sangat senang bahwa saya bermain lagi,? sambungnya.
Emre Can tidak menjadi pilihan utama Maurizio Sarri untuk mengisi lini tengahnya. Oleh sebab itu, sang pemain tidak senang hanya menjadi penghangat bangku cadangan. Can hanya membuat tiga penampilan pengganti Serie A untuk Juventus. Sang pemain juga dicoret dari skuat Liga Champions Juventus pada musim ini.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Abdul Halim Trian Fikri
Tag Terkait: