Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Duh, Catatan Gemilang Liverpool Dihentikan MU

        Duh, Catatan Gemilang Liverpool Dihentikan MU Kredit Foto: Reuters/Carl Recine
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Manchester United menghentikan catatan sempurna yang dimiliki Liverpool dengan menahan imbang tamunya itu 1-1 dalam laga pekan kesembilan Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Minggu setempat (Senin WIB).

        Baca Juga: Starting-11 Manchester United Vs Liverpool

        MU unggul hampir separuh pertandingan lebih berkat gol Marcus Rashford pada menit ke-36, namun Adam Lallana yang hitungan tahun tak mencetak gol menjebol gawang David de Gea untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-85, demikian catatan laman resmi Liga Inggris.

        Hanya saja, hasil imbang tersebut menjadi kali pertama Liverpool tak mampu memperoleh tiga poin penuh setelah delapan pertandingan sebelumnya The Reds selalu menang.

        Lebih dari itu, MU juga bertanggung jawab jadi tim yang menghentikan rentetan kemenangan Liverpool di Liga Premier sejak musim lalu di angka 17 pertandingan, membuat mereka gagal menyamai rekor 18 kemenangan beruntun yang dimiliki Manchester City.

        Kendati gagal menang, Liverpool tetap berada di puncak klasemen dengan koleksi 25 poin, sedangkan MU (10) tetap tak mampu kembali ke peringkat ke-12 yang mereka duduki sebelum jeda internasional. Tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu tertahan di urutan ke-13.

        Hasil itu jelas lebih positif bagi MU ketimbang Liverpool, sebab jika kalah boleh jadi tekanan terhadap posisi Solskjaer kian berat. Sedangkan Liverpool dirugikan sebab mereka kini cuma unggul enam poin dari Man City (19) di urutan kedua.

        Juergen Klopp mengeluarkan susunan pemain yang mengejutkan karena Mohamed Salah absen sama sekali akibat masih dibekap cedera engkel sejak kemenangan melawan Leicester City.

        Akibatnya, lini serang Liverpool tampak tumpul dan satu-satunya peluang yang mereka peroleh pada menit ke-35 berupa tandukan Roberto Firmino menyambut umpan lambung Jordan Henderson masih bisa ditepis kiper David de Gea, itu pun permainan dihentikan karena offside.

        Semenit sesudahnya, MU berhasil membuka keunggulan berkat gol Rashford menyambut umpan silang Daniel James.

        Gol itu cukup kontroversial dan memicu gelombang protes dari para pemain Liverpool dan Klopp sebab sebelumnya Divock Origi terlebih dulu dilanggar oleh Victor Lindelof. Bahkan setelah wasit Martin Atkinson meminta tinjauan VAR keputusan gol tak dianulir.

        Pada menit ke-43, Mane berhasil menyarangkan bola ke gawang MU untuk menyamakan kedudukan. Namun untuk kedua kalinya VAR berulah dan kali ini memvonis Mane terlebih dulu menyentuh bola dengan tangannya sebelum mencetak gol, sehingga keunggulan MU bertahan hingga turun minum.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ferry Hidayat

        Bagikan Artikel: