Jonatan Christie Berhasil Lewati Badai Kekalahan Tunggal Putra

Jonatan Christie Berhasil Lewati Badai Kekalahan Tunggal Putra Kredit Foto: Instagram Jonatan Christie
Warta Ekonomi, Fuzhou -

Jonatan Christie selamat dari terjangan badai kekalahan tunggal putra Indonesia di Turnamen BWF Fuzhou China Open 2019. Jojo menjadi harapan terakhir setelah Tommy Sugiarto dan Shesar Hiren Rhuztavito terhenti di babak pertama. Jojo merebut tiket babak kedua setelah memenangi perang saudara melawan Shesar di babak pertama. Unggulan keenam Turnamen BWF World Tour Super 750 tersebut menang dua game 21-18, 21-17 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Rabu (6/11).

Kemenangan yang diraih dalam waktu itu memperbesar keunggulan pertemuan Jojo dengan Shesar menjadi 3-1. Selanjutnya, juara New Zealand Open 2019 itu akan menghadapi pemenang pertandingan antara Lee Cheuk Yiu dari Hong Kong melawan Sameer Verma (India). Selain Shesar, di laga lain, Tommy menerima nasib sama terhenti langkahnya di babak pertama.

Baca Juga: Tembus Final, Jonatan 'Jojo' Christie Harus Hadapi Chen Long Lagi

Tommy yang sempat menang di game pertama dipaksa takluk tiga game kepada Sai praneeth B. dari India. Tommy menyerah 21-15, 12-21, 10-21. Satu tunggal putra Indonesia lainnya, Anthony Sinisuka Ginting juga sudah tersingkir dari persaingan. Sebagai unggulan kedelapan, Anthony ditekuk veteran Hong Kong, Ng Ka Long Angus dua game langsung 18-21, 9-21.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Shelma Rachmahyanti
Editor: Shelma Rachmahyanti

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: