Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Kata Ferdinand Demokrat: Mestinya Ahok Jadi Dirut BPJS

        Kata Ferdinand Demokrat: Mestinya Ahok Jadi Dirut BPJS Kredit Foto: Istimewa
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean mengatakan seharusnya mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Thahaja Purnama alias Ahok menjabat sebagai Direktur Utama BPJS Kesehatan, ketimbang menjadi komisaris utama PT Pertamina.

        Menurut dia, kesuksesan BUMN berada di bawah kendali jajaran direksi bukan komisaris utama. Sambungnya, direksi memiliki kewenangan penuh mengurus kepentingan perusahaan dan berhak menolak usulan komisaris utama.

        "Keberhasilan sebuah BUMN tidaklah di tangan Komutnya. Tetapi ada di tangan direksi mengendalikan management perusahaan. Saran dari komut, bisa diabaikan oleh direksi, karena aksi korporasi sah di tangan (diteken) oleh direksi bukan komut. Mestinya Ahok @basuki_btp jadi Dirut @BPJDKesehatanRI," cuitnya dalam akun Twitter pribadinya, Sabtu (23/11/2019).

        Baca Juga: Ahok Jadi Komut Pertamina, Fadli Zon Buka Suara! Komentarnya Nyelekit! Abis

        Baca Juga: Ahok Jadi Komut, Gerindra Minta Jangan Galak-Galak Lagi

        Diberitakan sebelumnya, Fadli Zon menilai terpilihnya Ahok menjadi komisaris utama merupakan refleksi kedekatan dengan PResiden Jokowi.

        "Kan harusnya mencari orang profesional, emangnya dia ahli minyak? Dia kan bukan ahli minyak. Hebatnya apa dia di Pertamina?" kata Fadli.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: