Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Erick Thohir Titip Divestasi Vale ke Orias Petrus, Begini Lho Geliat Saham INCO

        Erick Thohir Titip Divestasi Vale ke Orias Petrus, Begini Lho Geliat Saham INCO Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Orias Petrus Moedak mengemban sederet tugas strategis sebagai Direktur Utama PT Indonesia Asahan Alumunium (Inalum). Usai menerima Surat Keputusan dari Kementerian BUMN pada Senin (25/11/2019), Orias mengatakan bahwa salah satu tugas yang dititipkan Menteri Erick Thohir ialah divestasi 20% saham PT Vale Indonesia Tbk (INCO).?

        "Jalankan amanah. Apa yang sudah ada, kita lanjutkan, seperti penyelesaian (divestasi) Vale," imbuh Orias kepada media di Gedung Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (25/11/2019).?

        Baca Juga: Sah! Erick Thohir Tunjuk Orias Petrus Jadi Dirut Inalum

        Baca Juga: Dari Akuisisi Vale hingga Jadikan Inalum Pemain Tingkat Global. Ini Harapan Menteri Erick ke Orias

        Orias mengaku, penyelesaian divestasi saham Vale menjadi tugas yang besar bagi dirinya, "Valenya (tugas) yang besar, ya."?

        Sebagaimana diketahui, Vale masih mempunyai kewajiban untuk melepas sejumlah 20% sahamnya ke publik. Berkenaan dengan itu, Inalum sebagai holding industri tambang berencana untuk mengakuisisi saham tersebut dengan nilai sekitar Rp7 triliun.

        Dengan terpilihnya bos baru Inalum dan keseriusan penyelesaian divestasi, pergerakan saham Vale cukup menarik perhatian pelaku pasar pada perdagangan bursa Senin (25/11/2019). Berdasarkan pantauan redaksi WE Online melalui RTI, saham Vale bergerak menguat terbatas.?

        Baca Juga: Kementerian BUMN Minta Inalum Kaji Ulang Divestasi Vale

        Sempat mengalami kenaikan hingga ke level tertinggi di Rp3.400 per saham, kini saham Vale terapresiasi +0,91% ke level Rp3.330 per saham. Penguatan yang terus terkikis itu tidak terlepas dari aksi?profit taking?investor.

        Hingga pukul 14.00 WIB, asing telah mengantongi keuntungan jual bersih atas saham Vale senilai Rp2,11 miliar. Sejumlah 2,84 juta saham Vale diperdagangkan sebanyak 805 kali transaksi dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp9,55 miliar.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Lestari Ningsih
        Editor: Lestari Ningsih

        Bagikan Artikel: