Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Sepanjang 2019 Penumpang Pesawat Domestik Merosot, Internasional Justru Melejit

        Sepanjang 2019 Penumpang Pesawat Domestik Merosot, Internasional Justru Melejit Kredit Foto: Sufri Yuliardi
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat sepanjang 2019 lalu jumlah penumpang angkutan udara domestik mencapai 76,7 juta orang atau turun 18,54% dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar 94,1 juta orang.

        Berdasarkan data BPS, jumlah penumpang terbesar tercatat di Soekarno-Hatta Banten mencapai 19,3 juta orang atau 25,12% dari keseluruhan penumpang domestik, diikuti Juanda Surabaya 6,3 juta orang atau 8,20%, dan Ngurai Rai Denpasar sebanyak 5 juta orang.

        Namun, kebalikan dengan rute domestik, jumlah penumpang penerbangan internasoional naik 4,91%? dari 17,97 juta menjadi 18,9 juta orang sepanjang 2019.

        Baca Juga: Truk Katering Tabrak Pesawat yang Mau Terbang di Soetta

        Jumlah penumpang ke luar negeri terbesar melalui Soekarno-Hatta Banten mencapai 7,8 juta orang atau 41,55% dari jumlah seluruh penumpang ke luar negeri, diikuti Ngurah Rai Denpasar 6,9 juta orang atau 36,80%.

        Sementara itu, jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang diberangkatkan pada Desember 2019 tercatat 2,3 juta orang atau naik 12,63% dibanding November 2019. Jumlah barang yang diangkut turun 0,90% menjadi 26,0 juta ton.

        Selama Januari?Desember 2019, jumlah penumpang mencapai 23,9 juta orang atau naik 18,35% dibanding dengan periode yang sama pada 2018. Demikian juga dengan jumlah barang yang diangkut naik 6,60 persen atau mencapai 297,8 juta ton.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Boyke P. Siregar
        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: