Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Ini 7 Saham yang Harganya Amblas Parah, Ada Bank Milik Negara!

        Ini 7 Saham yang Harganya Amblas Parah, Ada Bank Milik Negara! Kredit Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) harus kembali terpuruk dan ditutup koreksi sedalam -1,30% pada perdagangan hari ini. Indeks sempat menampakan secercah harapan di awal perdagangan dengan bertengger di posisi 4.123,56.

        Sejumlah 6,53 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 619.326 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp7,74 triliun.

        Baca Juga: Harga Saham BCA Langsung Naik Usai Asing Lakukan Pembelian Hingga Ratusan Miliar

        Baca Juga: Sungguh Tega! BRI, BNI, dan Telkom Dikuras Habis Sampai Kehilangan Ratusan Miliar Rupiah!

        Pergerakan saham yang terpantau meliputi 183 saham naik, 217 saham turun, dan 138 saham lainnya stagnan. Dari 217 saham yang amblas ada tujuh saham yang menyentuh batas bawah penurunan harga (auto reject bawah).

        Berikut ini 7 saham yang mengalami penurunan terbesar pada perdagangan hari ini:

        Saham Harga Sebelumnya Harga Hari Ini Perubahan %
        PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA) 402 374 -28 -7%
        PT Panorama Sentrawisata Tbk (PANR)? 100? 93 -7 -7%
        PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) 4.150 3.860 -290 -7%
        PT Erajaya Swasembada Tbk (ERAA) 930 865 -65 -7%
        PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) 1.860 1.730 -130 -7%
        PT Jasnita Telekomindo Tbk (JAST) 715 665 -50 -7%

        PT Palma Serasih Tbk (PSGO)

        100 93 -7 -7%

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel: