Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengungkapkan pergerakan kasus penularan virus corona (COVID-19) di wilayah Jakarta dan sekitarnya relatif tetap selama masa pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pada 10-23 April.
"Pergerakan kasus positif COVID-19 masih terus bertambah," kata Anies saat konferensi pers secara daring di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu.
Baca Juga: Tok! PSBB Bandung Raya Berlaku, Brimob Polda Jabar Bagikan 3.500 Paket Sembako
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI itu menyebutkan masyarakat DKI Jakarta masih banyak yang tidak taat terhadap pemberlakuan PSBB. Termasuk sejumlah perusahaan yang tidak termasuk pengecualian pada aturan PSBB, masih beroperasi mempekerjakan karyawannya.
"Karena itulah saya sampaikan pada semuanya kita ingin agar cepat selesai maka semua harus kompak untuk disiplin melaksanakannya," tutur Anies.
Anies menekankan agar masyarakat di wilayah DKI Jakarta disiplin untuk beraktivitas di rumah dan mengurangi kegiatan di luar.
Sementara itu, salah satu warga Dimas Muchlisin menyatakan penerapan PSBB tak ada bedanya secara signifikan, buktinya masih banyak warga yang melakukan aktivitas seperti biasa.
"Apaan PSBB jalanan masih ramai, saya lihat pasar Tipar Cakung dan Ujung Menteng masih banyak orang," katanya melaporkan situasi di Jakarta Timur.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat