Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Lewat RUPS, PLN Tunjuk 3 Bos Baru di PJB

        Lewat RUPS, PLN Tunjuk 3 Bos Baru di PJB Kredit Foto: Mochamad Ali Topan
        Warta Ekonomi, Surabaya -

        Hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT PLN (Persero) selaku induk perusahaan listrik secara resmi menunjuk langsung Iwan Purwana selaku Plt Direktur Pengembangan Niaga, R Rawan Insani sebagai Plt Direktur Keuangan, dan Karyawan Aji selaku Plt Direktur Adm dan SDM PT Pembangkitan Jawa-Bali (PJB).

        Menurut Direktur Utama PT PJB, Iwan Agung FIrstantara, penyegaran manajemen dilingkungan PJB sudah menjadi kewajiban dilingkup anak perusahaan PLN. Tiga personel baru dilingkup PJB ini kata Iwan, untuk menggantikan pejabat lama yakni, Suharto sebagai Direktur SDM dan Administrsi, Tjuju Kurnia sebagai Direktur Keuangan, dan Henky Heru Basudewo sebagai Direktur Pengembangan & Niaga karena sudah memasuki purna tugasnya masa jabatan yang berakhir pada tanggal 13 Juli 2020. 

        Baca Juga: PLN Kebut Pembangunan Jaringan SUTT di Kalimantan Barat

        "Kami mengucapakan terima kasih serta yang sebesar- besarnya kepada direksi- direksi yang telah memasuki masa purna tugasnya ini dan, memberikan apresiasi atas kinerja yang luar biasa dari ketiga direksi yang memasuki purna tugas ini.Yang terpenting, sekarang waktunya menjaga spirit dan semangat untuk kemajuan PT PJB. Demi Indonesia yang lebih terang," kata Iwan dalam keterangan resmi di Surabaya, Selasa (16/6/2020).

        Iwan mengakui, saat jajaran direksi lama seperti Direktur Pengembangan & Niaga (Henky Heru Basudewo) dalam menjalankan tugasnya mampu mengantarkan PJB mendapatkan proyek nasional strategis seperti PLTU Jawa 7 dan membawa PJB mendapatkan urutan pertama di pengembangan IPP terbesar di Indonesia. 

        Sementara itu lanjut Iwan, Direktur Keuangan PJB yakni, Tjutju Kurniasih seorang perempuam pertama,  telah mengantarkan PT PJB mencapai kinerja keuangan yang positif sehingga kinerja keuangan PT PJB dapat menjadi salah satu yang terbaik di PLN Group.

        "Selamat untuk jajaran direksi PT PJB yang baru dan terima kasih jajaran direksi lama. Sekarang waktunya kami meneruskan perjuangan yang telah dengan baik dieksekusi oleh direksi sebelumnya," ujar Iwan.

        Sementara itu Direktur SDM dan Administrasi, Suharto secara tegas mengatakan pengalamannya, mengabdi di PJB menjadi salah satu sarana  bagi dirinya

        untuk menjadikan Indonesia lebih terang. Sebagai Direktur SDM dan Administrasi, dirinya selalu mengedepankan kredibiltas PJB di setiap lininya serta sebisa mungkin membawa membawa iklim dan budaya milenial pada tubuh PJB sehingga suasana bekerja lebih segar. 

        "Saya rasa seluruh direksi yang memasuki purna tugas pun memiliki tekad yang sama dengan saya: menjadikan Indonesia lebih terang," beber Suharto.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Mochamad Ali Topan
        Editor: Vicky Fadil

        Bagikan Artikel: