Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Fantastis, Rp1,6 Triliun Sudah Dikantongi Wonder Women 1984

        Fantastis, Rp1,6 Triliun Sudah Dikantongi Wonder Women 1984 Kredit Foto: Variety/DC Comics/Clay Enos
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Wonder Woman 1984 meraih pendapatan total secara global hingga 118,5 juta dolar AS (sekitar Rp 1,6 triliun). Namun, pendapatan domestik akhir pekan ini menunjukkan penurunan tajam.

        Di Amerika Serikat, Wonder Woman 1984 yang dirilis Warner Bros. menghasilkan 28,5 juta dolar AS (sekitar Rp 395 milliar). Penurunan ini menandakan minat menonton Wonder Woman mulai berkurang.

        Baca Juga: Ditanya Soal Director's Cut, Begini Jawaban Sutradara Wonder Woman

        Wonder Woman 1984 memang dirilis secara bersamaan, baik di bioskop dan HBO Max. Hal tersebut dilakukan dalam meningkatkan layanan streaming WarnerMedia.

        Perusahaan juga diduga mengeluarkan beberapa angka yang tidak jelas untuk meraih popularitas. Dengan anggaran 200 juta dolar AS (sekitar Rp 2,7 triliun), Wonder Woman 1984 memiliki angka pelanggan yang lebih baik di layanan streaming.

        Warner Bros. mengumumkan, Gal Gadot dan sutradara Patty Jenkins juga sedang membuat seri ke tiga dari pahlawan super Wonder Woman. Ini mendakan pahlawan perempuan masih menumbuhkan minat dari para penggemar DC.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Muhammad Syahrianto

        Bagikan Artikel: