Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ditanya Soal Director's Cut, Begini Jawaban Sutradara Wonder Woman

Ditanya Soal Director's Cut, Begini Jawaban Sutradara Wonder Woman Kredit Foto: FT/Clay Enos
Warta Ekonomi, Jakarta -

Film Wonder Woman 1984 berhasil menarik banyak perhatian setelah ditayangkan serempak di bioskop dan HBO Max. Salah satu topik yang hangat diperbincangkan adalah terkait adegan dari film yang dipotong.

Dalam sebuah sesi percakapan dengan Collider, sutradara Patty Jenkins sempat ditanya mengenai kemungkinan adanya perilisan versi director's cut dari film Wonder Woman 1984. Terkait pertanyaan ini, Jenkins dengan tegas memberikan jawaban bahwa versi itu tidak akan ada.

Baca Juga: Sutradara Wonder Woman Gak Pede Ada Film Sekuel Ketiga, Jangan Sedih Dulu Fans!

"Tidak, saya tidak akan menginginkannya," jelas Jenkins, seperti dilansir ComicBook.

Jenkins mengatakan, hanya ada satu adegan penuh yang dipotong dari film Wonder Woman 1984. Bila dia harus merilis versi director's cut, tak akan ada banyak perubahan yang terjadi kecuali durasi yang lebih panjang sekitar 10-15 menit dan alur cerita yang berjalan lebih lambat.

"(Adegan yang dipotong) adalah saat Steve dan Diana memanggil taksi di luar The Natural History Museum untuk pergi ke Black Gold," ujar Jenkins.

Jenkins mengatakan, dia tumbuh dengan film-film yang memiliki gaya penceritaan sedikit lebih lambat. Bagi Jenkins, gaya seperti ini memiliki kelebihan tersendiri untuk membangun emosi. Hal tersebut pula yang Jenkins terapkan dalam film berdurasi dua jam 29 menit ini.

"Saya tidak memotong banyak adegan dalam film ini, hanya memotong bagian-bagian dari adegan," papar Jenkins.

Dalam Wonder Woman 1984, Diana (Gal Gadot) hidup di era 80-an. Di era itu, Diana dikejutkan oleh kembalinya sang kekasih, Steve Trevor (Chris Pine), yang sudah lama mati.

Diana lalu membantu Steve untuk beradaptasi dengan dunia yang baru, sama seperti dulu Steve membantu Diana beradaptasi saat pertama kali meninggalkan Themyscira beberapa dekade sebelumnya.

Di tengah proses ini, Diana akan berhadapan dengan musuhnya, yaitu Maxwell Lord (Pedro Pascal) dan The Cheetah (Kristen Wiig).

Film Wonder Woman 1984 sudah dirilis di bioskop global pada 25 Desember 2020. Selain itu, film ini juga bisa disaksikan secara streaming melalui HBO Max.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Muhammad Syahrianto

Bagikan Artikel: