Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,83% ke level 6.316,88 pada pembukaan sesi I, Jumat, 12 Maret 2021. Penguatan IHSG bertambah tebal pada menit-menit awal perdagangan dengan level tertinggi di 6.334,85.
Pergerakan IHSG yang ekspasif ditopang oleh aktivitas beli oleh investor jelang akhir pekan. Bursa mencatat, nilai beli bersih yang terhimpun mencapai Rp54,86 miliar pada pagi ini. Adapun dalam sepekan, asing tercatat menarik dana (net sell) sebesar Rp1,86 triliun. Baca Juga: Cekidot! Segini Harga Emas yang Harus Dibayar pada Jumat, 12 Maret 2021
Sejumlah 2,04 miliar saham diperdagangkan dengan frekuensi 124.838 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp1,29 triliun. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 247 saham naik, 103 saham turun, dan 160 saham lainnya stagnan. Baca Juga: Pemilik Bioskop CGV Pinjam Duit Ratusan Miliar Rupiah, Buat Apa Gerangan?
Bersama dengan IHSG, indeks Nikkei juga menghijau dengan apresiasi 0,87%. Sementara itu, tiga indeks Asia lainnya memerah, yakni Hang Seng turun 0,36%, Shanghai turun 0,43%, dan Strait Times turun 0,14%.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih
Tag Terkait: