Mantap, Dua Korea Siap Pulihkan Saluran Komunikasi karena Alasan Ini
Korea Utara mengatakan akan memulihkan hotline antar-Korea yang terputus mulai Senin (4/10/2021). Hanya saja, tindakan itu dibarengi dengan desakan kepada Korea Selatan untuk meningkatkan upaya untuk meningkatkan hubungan.
Kantor berita resmi Korea Utara KCNA mengatakan saluran tersebut akan terhubung kembali pada Senin pukul 9:00 waktu setempat. Namun, perbaikan komunikasi itu, dibarengi dengan permintaan Pyongyang menyerukan Seoul untuk memenuhi tugasnya.
Baca Juga: Korea Utara Mencak-mencak ke Sikap Standar Ganda Dewan Keamanan PBB
Korea Utara meminta Korea Selatan untuk memulihkan hubungan lintas batas yang tegang. Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un sebelumnya pun telah mendesak Korea Selatan untuk meninggalkan delusi atas kondisi yang dinilai provokasi militer Korea Utara.
"Pihak berwenang Korea Selatan harus melakukan upaya positif untuk menempatkan hubungan utara-selatan di jalur yang benar dan menyelesaikan tugas-tugas penting yang harus diprioritaskan untuk membuka prospek cerah di masa depan," kata KCNA.
Kim menyatakan kesediaannya pekan lalu untuk mengaktifkan kembali hotline yang terputus Korea Utara pada awal Agustus. Upaya itu sebagai protes terhadap kerjasama latihan militer Korea Selatan-Amerika Serikat, hanya beberapa hari setelah dibuka kembali untuk pertama kalinya dalam setahun.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: