Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Flip Catat Nilai Transaksi Lebih dari Rp2 Triliun per Bulan

        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Flip, perusahaan teknologi finansial untuk transfer uang beda bank bebas biaya admin, mencatat nilai transaksi sebesar lebih dari Rp2 triliun setiap bulan. Hingga kuartal III-2021, lebih dari 7 (tujuh) juta pengguna memercayai Flip untuk memproses berbagai macam transaksi transfer uang.

        Pendiri dan Direktur Utama Flip, Rafi Putra Arriyan, mengatakan bahwa kehadiran aplikasi Flip makin relevan untuk masyarakat, termasuk di saat pandemi. Masyarakat memanfaatkan Flip sebagai layanan transfer beda bank ke lebih dari seratus bank dan top-up GoPay, ShopeePay, OVO, dan Dana; tanpa harus membayar biaya admin, tanpa harus keluar rumah untuk menuju mesin ATM (Anjungan Tunai Mandiri), dan tanpa harus menunggu uang terkirim terlalu lama.

        Baca Juga: Perluas Transaksi Antar Bank, Danamon Kolaborasi dengan Flip

        "Kami akan terus berinovasi menghadirkan solusi teknologi keuangan yang adil bagi masyarakat guna meningkatkan kualitas dan memudahkan transaksi uang melalui aplikasi Flip yang aman dan diawasi oleh Bank Indonesia," jelas Rafi dalam keterangan tertulis di Jakarta, Selasa (26/10).

        Berdasarkan ulasan para pengguna, aplikasi Flip memberikan kemudahan untuk bertransaksi, biaya transfer yang lebih murah dibandingkan aplikasi sejenis lainnya, terintegrasi dengan lebih banyak institusi perbankan, dan direkomendasikan oleh orang-orang sekitar para pengguna. Praktis, aplikasi Flip memperoleh penilaian (rating) sebesar 4,7 dari 5 dengan lebih dari 250.000 ulasan (review) melalui iOS dan Android.

        "Saya dan seluruh tim Flip berterima kasih kepada jutaan pengguna Flip untuk kepercayaannya kepada Flip selama ini sehingga kami tetap dapat berkarya dan berinovasi untuk terus mengembangkan aplikasi keuangan yang adil bagi siapa pun dan di mana pun. Dengan begitu, inklusi keuangan di Indonesia kian terwujud," tambah Rafi.

        Salah satu pengguna Flip, Priscilla Cherika, menuliskan pengalamannya menggunakan Flip pada 31 Agustus 2021 lalu. Selama 4 tahun menggunakan Flip, Priscilla mengaku senang dengan layanan yang diberikan.

        "Saya telah menggunakan aplikasi ini sejak empat tahun yang lalu dan selalu happy dengan layanannya. Saya perhatikan mereka (perusahaan, red) masih terus mengembangkan aplikasi ini dan saya sangat apresiasi hal tersebut. Terima kasih untuk aplikasi yang keren!" tutur Priscilla.

        "Saya sudah transaksi beberapa kali dan semuanya berjalan lancar. Bahkan saat pertama kali saya menggunakan aplikasi ini, saya dapat mengerti apa saja yang harus dilakukan. Aplikasi ini sangat membantu dan mudah digunakan. Semoga Flip menghadirkan fitur lain yang lebih baik ke depannya. Aplikasinya bagus!" tulis Barata Tampubolon pada 26 September 2021.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: