Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Pihak Sekolah Diminta Berperan Aktif Cegah Penularan Covid-19

        Pihak Sekolah Diminta Berperan Aktif Cegah Penularan Covid-19 Kredit Foto: Antara/Teguh Prihatna
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Pemerintah berharap pihak sekolah berperan aktif dalam membantu upaya pencegahan Covid-19 di lingkungan sekolah. Pemerintah mendorong pihak sekolah untuk menggencarkan pencatatan dan pelaporan kasus secara aktif atau efektif surveilans.

        Upaya-upaya yang dapat dilakukan seperti upaya testing secara periodik dan melakukan tracing (penelusuran kasus) segera jika ada siswa atau tenaga pendidik yang tertular. Selain itu, diharapkan pihak sekolah selalu memastikan implementasi protokol kesehatan bagi seluruh unsur di sekolah.

        Baca Juga: Siapkan Skenario Vaksin Covid-19 untuk Anak Usia 6-11 Tahun, Kemenkes: Akan Dilakukan di Sekolah

        "Protokol kesehatan harus dijalankan dimulai dari rumah saat perjalanan dan saat beraktivitas di sekolah," jelas Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof. Wiku Adisasmito menjawab pertanyaan media dalam agenda keterangan pers di Graha BNPB, Selasa (23/11/2021) yang juga disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden.

        Pihak sekolah juga diminta melakukan penyelarasan dengan peningkatan cakupan vaksinasi. Khususnya, bagi tenaga pendidik dan anak sekolah yang sudah memenuhi kriteria untuk divaksin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Puri Mei Setyaningrum

        Bagikan Artikel: