Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Melonjaknya Angka Covid-19, RS Rujukan di Medan Kembali Terima Pasien Terkonfirmasi Positif

        Melonjaknya Angka Covid-19, RS Rujukan di Medan Kembali Terima Pasien Terkonfirmasi Positif Kredit Foto: Antara/FB Anggoro
        Warta Ekonomi, Medan -

        Melonjaknya angka Covid-19, beberapa Rumah sakit rujukan kembali menerima pasien terkonfirmasi positif. Misalnya saja Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pirngadi Medan terhitung sejak dua hari lalu yakni Selasa-Rabu ada 13 pasien Covid-19 yang sedang dirawat. 

        Humas RSUD Pirngadi Edison Peranginangin mengatakan sejauh ini pasien yang dirawat masih dengan gejala ringan.

        Baca Juga: KPPU Medan Gelar Diskusi untuk Coba Atasi Masalah Minyak Goreng

        "Masih gejala ringan semua dan tidak ada yang berada di ruang ICU," katanya, Kamis (10/2/2022).

        Namun Edison belum mengetahui usia berapa saja yang terkonfirmasi positif. Sebab harus melihat data terlebih dahulu.

        "Nanti harus lihat data dulu ya pastinya mereka  masih menjalani perawatan di Rumah Sakit dengan status gejala ringan," ujarnya.

        Terpisah pasien positif Covid-19 juga ada di Rumah Sakit Umum Haji Medan yang juga merupakan rumah sakit rujukan pasien covid-19.

        Kepala Bagian Umum (Kabag) Umum RSU Haji Medan, Dr Anda Siregar mengatakan terhitung sejak kemarin baru ada 3 pasien Covid-19 yang sedang dirawat di RSU haji. 

        "Pasien covid yg dirawat di RSU Haji Medan ada 3 orang dengan jenis kelamin wanita warga kota medan dan semuanya dalam kondisi stabil," ucapnya.

        Sejauh ini masih belum ada pasien yang terkonfirmasi positif di rawat di ruang ICU. Ketiganya Dirawat diruang isolasi dan perawatannya dengan pemberian therapy obat-obatan dan vitamin.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Khairunnisak Lubis
        Editor: Alfi Dinilhaq

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: