Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Optimis Capai Target di 2022, Begini Strategi BRI Life

        Optimis Capai Target di 2022, Begini Strategi BRI Life Kredit Foto: Asuransi BRI Life
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Asuransi BRI Life optimis dapat mencapai target di tahun 2022, hal ini sejalan dengan catatan pertumbuhan ekonomi berdasarkan data Bank Indonesia sebesar 5,5% di tahun ini serta pertumbuhan penduduk dan pendapatan perkapita yang meningkat. 

        “Variabel umum lainnya yang mendukung pencapaian target antara lain; perkembangan Digitalisasi, pengelolaan investasi yang sehat, peningkatan Service Excelent dan Government Improvement Process,” kata Komisaris Utama BRI Life Muhammad Syafri Rozi, dalam acara launching target 2022 dengan tema "Promising 2022 and Reach The Goals", di akhir Januari 2022 lalu secara Hybrid (Daring & Luring). 

        Baca Juga: Begini Cara BRI Life Membangun dan Meningkatkan Citra Perusahaan

        Disisi lain, gencarnya literasi asuransi tentunya akan meningkatkan kesadaran masyarakat akan kebutuhan dan manfaat asuransi, sementara itu penetrasi di industri masih sebesar 6,5% (data AAJI), angka ini menunjukan peluang yang besar bagi industri asuransi, untuk tetap tumbuh dan berkembang.

        Dari sisi customer, standar key performa yang ditetapkan antara lain; Pencapaian Miss Selling Resolution (diantaranya mencakup peningkatan kompetensi agen dalam rangka mencegah miss selling, penggunaan standar tools), Employee Engagement Survey dan Customer Complain Resolution serta pencapaian Customer Satifaction Index harus meningkat lebih baik dibanding tahun 2021.

        Direktur Konsumer BRI sekaligus Direktur Pembina BRI Life, Handayani mengutarakan bahwa ada tiga point penting yang harus disepakati bersama guna mencapai target yang telah ditetapkan.

        Pertama kepastian KPI (Key Performance Indikator) yang harus dipahami oleh seluruh Insan BRI Life, kedua strategi Inisiatif yang ditetapkan Pimpinan harus dapat dimengerti oleh Tim yang dipimpin, serta perilaku positif seluruh Tim untuk mendukung terlaksananya Strategi Inisiatif tersebut. 

        “Insan Brilian harus memiliki tiga hal perilaku positif yang mendukung taktik dan Strategi Inisiatif  Perusahaan, yakni; harus lebih fokus, lebih efisiensi dan lebih disiplin serta terarah dalam melakukan tindakan” tambah Handayani.

        Baca Juga: 5 Tips Memilih Asuransi dengan Premi Murah!

        Sejalan dengan hal tersebut, Direktur Utama BRI Life Iwan Pasila memaparkan, BRI Life berusaha untuk menjadi salah satu asuransi jiwa pilihan bagi masyarakat Indonesia. 

        “Untuk itu setiap unit kerja dan Invidividu pekerja, harus memahami Key Performa Indikator, strategi inisiatif (bagaimana mencapai target) serta membangun budaya yang dibutuhkan untuk mencapai target, sehingga dapat mengoptimalkan kanal distribusi, inovasi produk dan meningkatkan service excellent,”.

        Iwan juga menegaskan jika seluruh karyawan di semua divisi harus bersinergi guna memberikan inisiatif positif bagi perusahaan, dengan semangat kerja cerdas, kerja keras dan kerja ikhlas, terus menerus memperbaiki dan menyesuaikan model bisnis dan menyiapkan strategi inisiatif di bidang digital dan budaya untuk mencapai kualitas kinerja terbaik.

        “BRI Life sangat yakin dapat mencapai target di tahun 2022 yang ditetapkan dengan berfokus pada sisi produktivitas dan customer centric," pungkas Iwan.

        Disisi lainnya, sebagai bentuk tanggung jawab kepada para nasabahnya atas kepercayaan yang diberikan , BRI Life sebagai perusahaan asuransi jiwa nasional milik Bank BRI juga telah membayarkan klaim nasabah dengan nilai total sebesar 5,7 triliun di sepanjang tahun 2021.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: