Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Jokowi Akan Segera Pilih Kepala Otorita IKN, Ternyata dari Kalangan...

        Jokowi Akan Segera Pilih Kepala Otorita IKN, Ternyata dari Kalangan... Kredit Foto: Antara/Biro Pers dan Media Setpres
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa dia akan segera menunjuk Kepala Otorita untuk Ibu Kota Negara (IKN) yang baru dalam waktu dekat. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menyebutkan, penetapan Kepala Otorita IKN akan dilakukan pekan depan.

        "Secepatnya, secepatnya. Ya mungkin ini minggu minggu depan sudah kita lantik," kata Jokowi usai menghadiri acara peresmian NasDem Tower, Selasa, 22 Februari 2022.

        Baca Juga: Akhirnya Jokowi Buka-Bukaan Sumber Pembiayaan IKN, Ternyata dari...

        Jokowi juga mengungkapkan mengenai latar belakang sosok yang akan dipilih sebagai Kepala Otorita IKN. Menurutnya sosok tersebut bukan dari partai politik. "Non-partai," ujarnya.

        Dalam pidatonya di acara tersebut, Jokowi juga sempat menyoroti banyaknya penolakan yang muncul terkait Undang-undang Ibu Kota Negara. Menurut Jokowi, adanya pro dan kontra merupakan hal yang wajar. 

        "Ini bukan apa-apa, banyak memang sebuah transformasi besar, sebuah perubahan besar, sebuah gagasan besar, pasti ada pro dan kontra. Ada yang setuju ada yang tidak setuju. Tetapi dalam sistem politik kita jelas bahwa undang-undangnya sudah disetujui oleh DPR dan disetujui oleh 8 fraksi dari 9 fraksi yang ada," ujarnya.

        Jokowi juga meminta agar UU IKN jangan lagi dipertentangkan karena pembuatan UU tersebut sudah sesuai aturan hukum. 

        "Artinya secara hukum politik sudah selesai. Jadi kalau sudah seperti itu mestinya tidak dipertentangkan lagi mestinya," ujarnya.

        Baca Juga: Jokowi Segera Menunjuk Kepala Otorita IKN, Eh Ridwan Kamil Mengaku Punya Firasat Begini

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Adrial Akbar

        Bagikan Artikel: