Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Harga Sawit Riau Pasca Libur Lebaran Anjlok, Jadi Segini!

        Harga Sawit Riau Pasca Libur Lebaran Anjlok, Jadi Segini! Kredit Foto: Antara/Syifa Yulinnas
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Harga tandan buah segar (TBS) sawit periode 11-17 Mei 2022 di Provinsi Riau mengalami penurunan pada setiap kelompok umur. Namun, penurunan terbesar terjadi pada kelompok umur 10 – 20 tahun yakni sebesar Rp972,29/kg dibandingkan harga pekan lalu. Sehingga harga pembelian TBS petani untuk periode satu minggu kedepan turun menjadi Rp2.947,58/kg. 

        Kepala Dinas Perkebunan Riau, Zulfadli mengatakan, penurunan harga TBS ini disebabkan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal penyebab turunnya harga TBS periode ini yakni PT KPBN tidak melakukan pelelangan CPO serta bertepatan juga dengan hari libur dan cuti bersama nasional. 

        Baca Juga: Analisis Pakar: Perkebunan Sawit Hemat Deforestasi, Polusi, Hingga Emisi

        "Perusahaan yang menjadi sumber data hanya satu perusahaan saja yang melakukan penjualan CPO. Untuk harga jual CPO, PT Asian Agri mengalami penurunan sebesar Rp4.444,36/Kg dari harga minggu lalu," kata Zulfadli, dilansir dari laman resmi Pemerintah Provinsi Riau pada Rabu (11/5/2022).

        Sementara itu, untuk harga jual kernel, semua perusahaan tidak ada yang melakukan penjualan sehingga untuk data kernel diambil rata-rata minggu sebelumnya dengan harga sebesar Rp11.273,46/Kg.

        Baca Juga: Industri Perkebunan Sawit Mendukung Pencapaian Ekonomi Hijau Nasional, Ini Kata Pakar

        Sementara dari faktor eksternal, harga minyak sawit mentah (crude palm oil/CPO) di pasar global anjlok di perdagangan kemarin.  Berdasarkan data tradingeconomics, harga CPO anjlok ke level MYR 6.400 per ton pada sesi perdagangan Jumat (6/5/2022). 

        "Setelah sempat menyentuh level tertinggi menembus MYR 7.100 per ton di bulan April kemarin," ungkap Zulfadli.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Ellisa Agri Elfadina
        Editor: Ayu Almas

        Tag Terkait:

        Bagikan Artikel: