Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Diundang Anies Baswedan, Jokowi Tak Hadiri Peluncuran JIS, Netizen: Lagian Cuma Sekelas Stadion...

        Diundang Anies Baswedan, Jokowi Tak Hadiri Peluncuran JIS, Netizen: Lagian Cuma Sekelas Stadion... Kredit Foto: Berita Jakarta
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Walau diundang oleh Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, Presiden Joko Widodo alias Jokowi terlihat tak hadir dalam peluncuran Jakarta International Stadium (JIS) pada Minggu (24/7/2022).

        Walaupun begitu, Anies Baswedan dalam sambutannya tetap mengucapkan rasa terima kasih kepada pemerintah pusat, khususnya Jokowi yang telah memberikan kepercayaan kepadanya untuk menuntaskan pekerjaan JIS.

        Baca Juga: Tantangan Hasto PDIP Dilumat Habis, Nih Segudang Prestasi Anies Baswedan!

        Di sisi lain, Gubernur DKI Jakarta melalui akun Twitter pribadinya, Anies Baswedan mengucapkan syukur karena saat ini berada pada momen yang selama ini telah dinantikan. Menurutnya stadion yang telah lama direncanakan dan dijanjikan, saat ini sudah tuntas diselesaikan.

        "Akhirnya hari yg ditunggu itu, yg dinanti bertahun-tahun mencapai ujungnya. Alhamdulillah, kita sama-sama hadir menuntaskan perjuangan. Stadion yg telah lama dicanangkan, dijanjikan, dan hari ini janji itu ditunaikan," Tulis Gubernur DKI Jakarta di akun Twitter-nya @aniesbaswedan.

        Dalam peluncuran JIS yang bertajuk laga persahabatan antara Persija Jakarta vs Chonburi berakhir dengan skor imbang 3-3. Pelatih Chonburi pada laga tersebut merasa takjub dengan JIS.

        Tidak hadirnya Presiden Joko Widodo pada peluncuran Jakarta International Stadium menjadi ramai diperbincangkan oleh netizen di Twitter maupun media sosial lainnya.

        Bahkan ada salah seorang netizen yang mengatakan jika peluncuran tidak usah mendatangkan Presiden tidak masalah, menurutnya mengundang lurah pun sudah bisa dianggap cukup.

        "Lurah aja sdh cukup," tulis salah seorang netizen di Twitter.

        Baca Juga: Anies Baswedan Bersyukur, JIS Bisa Tuntas Berkat Bantuan Jokowi

        "Lagian cuma sekelas resmikan stadion aja hars sampai level Presiden. Daerah lain juga pernah resmikan stadion, tapi biasa aja gak pake drama. Kalo mau ada Presiden hadir itu pembangunan yang prestisius seperti bendungan, jalan tol, bandara, pelabuhan, pusat industri yg ada nilai ekonominya," kata netizen yang lain.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Aldi Ginastiar

        Bagikan Artikel: