Ribut Masalah Jet Pribadi yang Digunakan Anies Baswedan Safari Politik, Nasdem Langsung Ngegas: Kami Punya Alasan Rasional!
Ketua DPP NasDem Willy Aditya mengatakan ada beberapa alasan Anies Baswedan menggunakan fasilitas mewah jet pribadi dalam rangka safari politiknya ke berbagai daerah di Indonesia.
"Secara teknis, digunakannya jet pribadi ini punya alasan yang sangat rasional," kata Willy kepada wartawan, Selasa (6/12/2022).
Alasan pertama ialah terkait efisiensi waktu. Menurut Willy, dengan penggunaan jet pribadi Anies dan tim bisa lebih tepat waktu di tengah jadwal yang padat. Efisien waktu itu yang dinilai tidak didapat jika menggunakan pesawat komersil.
Baca Juga: Ingat Ingkar Janjinya Anies Baswedan, Tawaran NasDem Dinilai Lecehkan Prabowo: Mereka Gak Rasional!
Kedua, selain menjadi alat transportasi, jet pribadi sekaligus menjadi mobile office.
"Yang dengan itu beliau dan tim bisa membahas berbagai isu serta setiap perkembangan yang terjadi. Setiap calon presiden membutuhkan itu, apalagi calon presiden Republik Indonesia yang begitu luas wilayahnya. Koordinasi, evaluasi, serta quick respon mesti siap setiap saat untuk dilakukan," tuturnya.
Alasan ketiga adalah untuk kebutuhan mobilitas yang tinggi di wilayah Indonesia yang begitu luas. Karena itu jet pribadi dinilai NasDem menjadi pilihan yang sangat make sense.
Alasan keempat, Willy mengatakan para pemimpin dunia selalu menggunakan kendaraan terbaik saat berlaga di medan juang. Ia berujar para nabi pun menggunakan kendaraan terbaik saat memimpin pasukannya di medan laga.
"Supaya apa? Supaya selalu terjaga kepemimpinannya. Bayangkan jika kendaraan atau kuda mereka adalah kuda seadanya. Bagaimana mungkin dia akan selalu mampu pasukannya?" ujar Willy.
"Demikian juga mas Anies dalam aktivitas safari politiknya ini. Beliau ingin menunjukkan kepada setiap pendukungnya bahwa dirinya senantiasa hadir dimanapun beliau diundang," sambungnya.
Willy menambahkan, Anies ingin menyatakan kepada seluruh rakyat Indonesia bahwa sebagai calon pemimpin bangsa dirinya berkomitmen untuk bisa hadir ke seluruh penjuru negeri. Untuk kebutuhan dan memenuhi komitmen tersebut maka diperlukan jet pribadi sebagai pendukung.
Baca Juga: Anies Baswedan Ikut Tarung Rebutkan Kursi Jokowi, Elite Megawati Bersyukur Habis: Ingat Dulu 2019...
"Jadi, jet pribadi ini bukan soal sok-sokan apalagi gagah-gagahan. Gak usah jadi capres juga bisa kalau sekadar untuk itu. Tinggal sewa di Halim, kita sudah bisa pakai jet pribadi," katanya.
Sebaliknya, lanjut Willy penggunaan jet pribadi adalah sesuatu yang make sense dalam aktivitas safari politik Anies.
Baca Juga: Nasdem Optimis dapat Suara Besar dari Pemilih Sumbar: Anies Baswedan Itu Orang yang Beradat!
"Serta simbol kesiapan dan kesigapan beliau untuk menyapa seluruh rakyat Indonesia, dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai pulau Rote," tuturnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty