Senyum Tenang Prabowo Subianto di Tengah Isu Sandiaga Uno ‘Hengkang’ dari Gerindra
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengungkapkan reaksi Prabowo Subianto saat mendengar kabar hengkangnya Sandiaga Uno dan memilih PPP.
Dasco menyebut, Prabowo tak berkomentar banyak kecuali hanya senyum mendengar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) itu hendak hengkang dari partai berlambang garuda.
“Kemarin saya ketemu Pak Prabowo. Pak Prabowo kebetulan diceritakan soal berita ini. Tidak ada komentar apa-apa saja kecuali senyum-senyum saja. Ya sudah, karena tidak ada pembahasan lebih lanjut ya sudah kita enggak bahas,” kata Dasco kepada wartawan, Kamis (29/12).
Saat disiunggung apakah Prabowo ikhlas Sandiaga keluar dari Gerindra, Dasco mengaku tak mengetahui arti senyum Menteri Pertahanan RI itu.
“Saya nggak tahu arti senyum-senyumnya apa, saya kan nggak tanya,” ucap Dasco.
Dasco mengaku, belum menerima surat pengunduran diri Sandiaga dari DPP Gerindra. Namun, sesuai Undang-undang Partai Politik, apabila seorang kader beralih ke partai lain, maka keanggotaannya dari partai sebelumnya otomatis gugur.
“Saya lihat juga kemarin statement saya disambut meriah di PPP. Kelihatannya memang sudah tanda-tanda mendekati akhir tahun menjadi jelas dan terarah,” papar Dasco.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Sabrina Mulia Rhamadanty