Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Viral Momen Pertemuan Habib Rizieq dengan Quraish Shihab, Akrab Saling Doakan Pakai Bahasa Arab: 'Ya Marhaba...'

        Viral Momen Pertemuan Habib Rizieq dengan Quraish Shihab, Akrab Saling Doakan Pakai Bahasa Arab: 'Ya Marhaba...' Kredit Foto: Twitter
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        Momen pertemuan Habib Rizieq Shihab dengan Habib Quraish Shihab seketika menjadi perbincangan hangat di media sosial. Dalam video yang beredar, keduanya sempt saling mengobrol akrab menggunakan Bahasa Arab.

        Nampak dalam video, Quraish Shihab yang didampingi adiknya yang merupakan eks politikus Partai Demokrat, Nizar Shihab memakai baju koko dan berkopiah. Sedangkan, Rizieq memakai jubah putih yang identik dikenakannya selama ini.

        Baca Juga: Pihak HRS: 'Ada yang Datang ke Petamburan untuk Menawarkan Diri ke Habib Rizieq dan Tanya Mau Ngebom Di Mana'

        Keduanya berbincang akrab dalam bahasa Arab. Dalam narasi yang beredar, mantan menteri agama (menag) sekaligus ahli tafsir Alquran, Quraish Shihab disebut mendoakan Rizieq.

        "Habib Rizieq setelah segala kesulitan yang antum hadapi pasti Allah swt berikan kemudahan," katanya dikutip Republika.co.id di Jakarta, Sabtu (7/1/2023).

        Adapun Rizieq menjawab terima kasih sudah didoakan.

        "Ya Marhaba..Aamiin.. Aamiin..Afiah..Aamiin..," ujarnya.

        Baca Juga: Tak Dekati Habib Rizieq Lagi, Bau Anies Diberi Nama Yohanes Demi Sebuah Misi: Rangkaian Kampanye...

        Video tersebut juga ditayangkan di channel Youtube Islamic Brotherhood Television.

        Pertemuan kedua ulama tersebut mendapat respons positif di kalangan warganet. Hal itu lantaran selama ini Quraish Shihab disebut dekat dengan penguasa. Sementara itu, pendiri Front Pembela Islam kerap mengkritik pemerintah bahkan sampai dipenjara.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Editor: Ayu Almas

        Bagikan Artikel: