Enggak Ada Kode-kodean Lagi, Ganjar Macam Tak Direstui Jokowi: Dia Susah Menang, Tak Ada Prestasi...

Politikus Kawakan, Andi Sinulingga menyoroti dinamika perpolitikan tanah air, khususnya terkait dengan arah dukungan yang diberikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dirinya mengatakan bahwa orang nomor satu dalam pemerintahan tersebut sudah terang-terangan enggan memberikan dukungan penuh untuk Ganjar Pranowo.
Menurutnya hal tersebut sudah jelas akan dilakukan oleh Jokowi. Ganjar tak memiliki prestasi yang bisa diungkapkan menuju publik.
Masalah terkait dengan kontroversi dari ucapan politikus wong cilik itu juga menjadi blunder besar yang sulit untuk ditutupi oleh Jokowi.
"Tampak terbuka kalau pak Jokowi ogah dukung ganjar, selain peluang menangnya susah, tak ada prestasi ganjar yg bisa di tonjolkan, kecuali suka nonton bokep," ucapnya dalam Twitter @AndiSinulingga, Kamis (25/05/2023).
Andi juga mengatakan bahwa persaingan untuk menjadi presiden selanjutnya sulit untuk dimenangkan oleh Ganjar. Hal itu pasti sudah diketahui oleh Jokowi.
Baca Juga: Prabowo Maju Lagi, Gerindra Macam Kehabisan Amunisi: Ini Bukti Gagalnya Kaderisasi...
Menurutnya, Ganjar sulit untuk bersaing dengan Prabowo Subianto dan Anies Baswedan. Hal itu terjadi jika mereka bertemu secara langsung di Pilpres 2024.
"Head to head ketemu Prabowo, ganjar kalah, ketemu Anies pun ganjar kalah, pak Jokowi tahu peta itu," pungkas politikus yang juga aktivis ini.
Baca Juga: SMRC Sebut Ada Kemunduran Nilai Demokrasi di Masa Pemerintahan Jokowi
Diketahui, Presiden Jokowi menerima tiga nama hasil rekomendasi musyawarah relawannya sebagai bakal capres yakni Prabowo, Ganjar, dan Airlangga.
Baca Juga: Soal Duet Ideal Prabowo-Ganjar, Projo Buka-bukaan: Terakhir Bicara dengan Presiden 'Gimana, Pak?'
Tetapi, Jokowi masih menyimpan rapat-rapat pilihannya walau partai pengusungannya sudah mendeklrasikan Ganjar sebagai capres. Hal ini dicurigai sebagai tanda ia tak rela memberikan dukungannya untuk gubernur tersebut.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Aldi Ginastiar