Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Daikin Promosikan NZE pada Pembangunan Pabrik di Lahan 20 Hektare

        Daikin Promosikan NZE pada Pembangunan Pabrik di Lahan 20 Hektare Kredit Foto: Djati Waluyo
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Daikin Airconditioning Indonesia melakukan promosi dalam menciptakan Net Zero Emission (NZE) pada pembangunan pabrik terbaru di kawasan Cikarang, Jawa Barat.

        Direktur PT Daikin Airconditioning Indonesia & PT Daikin Industries Indonesia, Budi Mulia mengatakan, pembangunan pabrik di atas lahan seluas 20 hektare ini akan mengadopsi Internet of Things (IoT) dan Artificial Intelligence (AI).

        “Hal ini tentu bermanfaat bagi pengayaan SDM kita tentang know-how manufaktur yang fully digital nantinya. Pabrik ini nantinya hanya akan memproduksi AC inverter yang hemat listrik dengan refrigeran R32 yang lebih ramah lingkungan,” ujar Budi dalam konferensi pers, Rabu (6/8/2023).

        Baca Juga: Daikin Indonesia Arahkan Investasi Strategis pada Bisnis Berkelanjutan

        Budi mengatakan, untuk melakukan pembangunan pabrik yang terbagi menjadi dua tahap tersebut, Daikin setidaknya menggelontorkan dana sebesar Rp6 triliun. 

        Ia menyebut, pembangunan tersebut terdiri dari dua fase. Di mana untuk Factory 1 senilai Rp3,3 triliun yang mulai beroperasi di akhir tahun 2024. Kemudian untuk Factory 2, estimasi nilai investasi sebesar Rp2,7 triliun akan beroperasi di tahun 2028. 

        "Adapun untuk kapasitas produksi maksimum Factory 1 adalah 1.500.000 set AC rumah tangga per tahun, dan Factory 2 maksimum 500.000 set AC rumah tangga dan 200.000 set AC komersial,” ujarnya.

        Lanjutnya, semangat untuk terus menerapkan visi bisnis berkelanjutan juga dibawa Daikin Indonesia pada keputusan memilih lokasi kantor barunya. 

        "Gedung kantor kami telah bersertifikat Green Mark Platinum yang berarti telah menghemat sampai dengan 30% energi dan memiliki ventilasi alami yang baik," ucapnya. 

        Selain itu, khusus di area kantor, Daikin menambahkan live showroom, control room, dan instalasi tata udara modern khas Daikin yang dapat didemonstrasikan langsung kepada klien-klien. 

        "Konsumen Daikin dan Pemerintah Indonesia memiliki ekspektasi yang tinggi kepada kami, sehingga kepercayaan ini harus bisa kami jaga dengan memberikan kinerja yang terbaik,” ungkapnya.

        Baca Juga: PLN Tunjukkan Strategi Capai Nol Emisi Karbon, Lebih Hijau nan Terbarukan!

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Djati Waluyo
        Editor: Rosmayanti

        Bagikan Artikel: