Wakil Ketua Partai Golkar, Bambang Soesatyo (Bamsoet), membocorkan beberapa nama kandidat ketua umum Partai Golkar.
Bamsoet mengungkap, saat ini terdapat empat nama tokoh yang muncul di internal Partai Golkar. Adapun pergantian ketua umum itu dilakukan dalam Musyawarah Nasional (Munas) Partai Golkar.
Baca Juga: Jokowi Diisukan Gabung ke Golkar, JK: Bergabung Boleh Saja...
"Setidak-tidaknya sudah 4 santer suara yang muncul di permukaan, yang akan bertarung di forum Munas tahun ini," kata Bamsoet kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jum'at (8/3/2024).
Selain namanya, Bamsoet juga menyebut tiga nama lainnya yakni Ketua Umum Partai Golkar aktif Airlangga Hartarto, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang, dan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia.
"Ada Pak Airlangga sendiri, ada Pak Agus Gumiwang, ada Pak Bahlil, ada saya," jelasnya.
Meski begitu, Bamsoet tak menyebut secara rinci kapan gelaran Munas Partai Golkar dilakukan. Dia hanya memastikan Munas akan digelar tahun ini.
Baca Juga: Jusuf Kalla Tak Akan Bawa Nama Golkar dalam Agenda Pertemuan dengan Megawati
"Sudah menjadi keputusan buat tahun ini kita Munas," tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Andi Hidayat
Editor: Aldi Ginastiar
Tag Terkait: