Jangan Percaya Mitos! Inilah Alasan Kenapa Kucing Perlu Konsumsi Makanan Basah
Saat ini masih banyak mitos yang tersebar di tengah masyarakat, khususnya bagi para pemilik kucing terkait pemberian makan bagi anabul kesayangan.
Banyak yang masih percaya bahwa kucing cukup diberikan makanan kering (dry food) tanpa perlu memberikan makanan basah (wet food). Belum lagi mitos lainnya seperti memberi makanan basah tidak bagus untuk pertumbuhan gigi dan sebagainya.
Presiden Direktur PT Uni-Charm Indonesia Tbk, Takumi Terakawa, mengungkapkan bahwa mitos-mitos tersebut tidaklah tepat. Pasalnya, makanan basah sangat dibutuhkan oleh kucing untuk menambah asupan gizi dan nutrisi mereka.
"Edukasi terkait berbagai mitos yang ada mengenai wet food masih perlu untuk terus dilakukan khususnya kepada para pemilik kucing. Sebetulnya, sudah banyak artikel yang mengungkapkan bahwa wet food penting untuk dikonsumsi oleh kucing. Bahkan dokter hewan pun merekomendasikannya," kata Terakawa, kepada wartawan, Selasa (3/9).
Bila mengutip dari The Spruce Pets, makanan basah dapat menjadi sumber nutrisi baik bagi kucing dan mengandung air yang dapat menghindari kucing dari dehidrasi. Bahkan banyak dokter hewan yang merekomendasikan agar kucing makan makanan secara eksklusif atau lebih banyak diberikan makanan basah.
Menurut Terakawa, makanan basah sangat direkomendasikan untuk diberikan karena lebih banyak mengandung nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan oleh kucing.
"Pemilihan makanan yang diberikan kepada kucing sangatlah penting, karena jika tidak berhati-hati dan memilih makanan yang aman, dapat berbahaya bagi kesehatan kucing,” ujarnya.
Hal tersebutlah yang mendasari PT Uni-Charm Indonesia Tbk sejak Januari 2024 lalu menghadirkan Deli-Joy Pouch, makanan basah untuk kucing dalam kemasan pouch yang mendukung kucing makan lahap dan aman.
Saat ini, terdapat dua jenis Deli-Joy Pouch, yaitu Deli-Joy Pouch Adult untuk kucing dewasa berusia di atas 12 bulan dan Deli-Joy Pouch Kitten untuk anak kucing dari masa penyapihan hingga 12 bulan.
Deli-Joy Pouch Adult dibuat dari 100% ikan asli, mengandung protein, tanpa pewarna, tanpa pengawet dan tidak mengandung babi serta dilengkapi dengan empat pilihan rasa lezat, yaitu Tuna, Tuna topping Katsuobushi (irisan cakalang kering), Tuna topping Teri dan Tuna topping Ayam.
Sementara itu, Deli-Joy Pouch Kitten memiliki keunggulan All in 1 Kitten Grow, yaitu mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan oleh anak kucing agar tumbuh sehat, di antaranya kalsium guna mendukung pertumbuhan tulang dan gigi; Vitamin A, B dan D guna menjaga kesehatan penglihatan dan pertumbuhan; Taurine yang merupakan asam amino penting untuk mendukung kesehatan jantung, retina & pertumbuhan; dan Niacin untuk memelihara kesehatan kulit.
Tak hanya itu, Deli-Joy Pouch Kitten juga terdiri dari dua pilihan rasa, yaitu Tuna & Cakalang serta Tuna topping Ayam.
“Makanan basah lezat yang paling membuat kucing makan lahap dan aman untuk dikonsumi karena bahannya yang alami. Kami juga hendak mendukung tumbuh kembang anak kucing dengan Deli-Joy Pouch Kitten yang memiliki nutrisi lengkap & seimbang. Varian Deli-Joy Pouch merupakan wujud komitmen kami untuk dapat selalu memberikan kemudahan bagi para pemilik kucing untuk mendapatkan makanan yang lezat, aman dikonsumsi, dibuat dari bahan-bahan berkualitas tinggi dan membantu kucing kesayangan makan dengan lahap. Tentunya hal tersebut sesuai dengan nama brand Deli-Joy yang berasal dari kombinasi kata “Delicious” dan “Joyful”, dengan harapan tidak hanya rasanya yang lezat, tetapi juga dapat membuat waktu makan menjadi lebih menyenangkan bagi pemilik kucing dan kucing peliharaan,” ungkap Terakawa.
Berdasarkan riset yang dilakukan Unicharm, diketahui bahwa di saat memilih makanan basah untuk kucing, konsumen cenderung memperhatikan aroma dan rasa yang disukai kucing, memiliki nutrisi seimbang dan bahan alami.
“Kami meyakini bahwa hewan peliharaan seperti kucing adalah salah satu bagian penting dari keluarga yang juga perlu dirawat dan dijaga kesehatannya. Karena itu, kami meluncurkan makanan basah untuk kucing berbahan pilihan yang menggunakan teknologi Jepang yang terpercaya demi memberikan rasa aman kepada para konsumen. Melalui Deli-Joy Pouch, Unicharm berharap dapat mendukung tumbuh kembang dan kehidupan kucing peliharaan yang sehat dan bahagia” tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: