Menuju Indonesia Emas 2045, Optimalisasi SDA Perlu Dilakukan untuk Cetak SDM Unggul
Target Indonesia Emas 2045 menjadi tonggak penting bagi pembangunan Indonesia di masa depan, dengan visi mencapai kemakmuran dan keadilan yang merata. Para pemangku kepentingan sepakat bahwa untuk mencapainya, Indonesia harus fokus pada pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul serta penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) sebagai landasan utama pertumbuhan ekonomi berkelanjutan.
Guru Besar ITB, Prof. Ir. Tutuka Ariadji, menegaskan bahwa untuk mencapai visi 2045, pembangunan SDM harus diprioritaskan, dan pengelolaan Sumber Daya Alam (SDA) harus diarahkan pada pemberdayaan SDM yang berkualitas. “Tanpa SDM unggul, kekayaan SDA tidak akan berdampak signifikan bagi kesejahteraan bangsa. Pendidikan adalah satu-satunya jalan untuk mengubah nasib bangsa ini,” ujar Tutuka.
Baca Juga: BPS Miliki Peran Strategis Capai Visi Indonesia Emas 2045
Pandangan ini disampaikan dalam acara Sarasehan Budaya dan Temu Kangen yang digelar Keluarga Alumni SMA 1 Solo (Kasmaji) di Plaza Pupuk Kaltim, Jakarta, pada Sabtu (26/11/2024). Dihadiri lebih dari 160 alumni lintas angkatan, acara ini menjadi wadah diskusi strategis mengenai pemanfaatan SDA sebagai modal utama dalam pembangunan berkelanjutan. Ketua Umum Kasmaji, VH. Gadjahmada, menyatakan bahwa acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para alumni akan potensi SDA Indonesia yang perlu dimaksimalkan dengan penerapan teknologi agar bisa bersaing di pasar global.
Baca Juga: Kerja Sama Indonesia-Uni Eropa Dorong Visi Indonesia Emas 2045
Pada diskusi yang dipandu oleh Agus Budiyono, Ph.D, Prof. Tutuka menyoroti isi bukunya, Negara Bermartabat, yang menekankan pentingnya tata kelola SDA untuk kemajuan SDM dalam mendukung capaian Indonesia Emas 2045. Turut hadir pula KRHT. Mufti Rahardjo Pustokodiningrat, MM, yang memberikan perspektif budaya terkait implementasi visi ini.
Acara ini juga menampilkan mini bazar dari alumni, memperlihatkan produk dan usaha alumni sebagai bentuk kolaborasi bisnis. Ketua Kasmaji menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung kegiatan ini, menegaskan bahwa kerja sama ini membangun soliditas alumni dalam upaya mewujudkan visi pembangunan nasional.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri
Tag Terkait: