Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
    Indeks
      About Us
        Social Media

        Incar Dana Rp43,7 Miliar, Logindo Samudramakmur (LEAD) Jual Saham ke Investor Strategis

        Incar Dana Rp43,7 Miliar, Logindo Samudramakmur (LEAD) Jual Saham ke Investor Strategis Kredit Foto: Antara/Indrianto Eko Suwarso
        Warta Ekonomi, Jakarta -

        PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD) mengumumkan akan menggelar Penambahan Modal Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMTHMETD) atau private placement sebesar Rp43,7 miliar. Aksi korporasi ini telah mendapat persetujuan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 14 November 2024.

        Manajemen LEAD  menyebutkan bahwa private placement akan dilakukan dengan menerbitkan 1,75 miliar lembar saham baru bernilai nominal Rp25 per saham, mewakili 30,17% dari total saham yang telah ditempatkan dan disetor penuh setelah PMTHMETD.

        Dalam aksi ini, PT Jalan Terang Samudra akan menyerap sebanyak 1,34 miliar lembar saham senilai Rp33,63 miliar. Kemudian, OCP Asia Fund IV (SF1) Pte. Ltd 150 juta lembar saham senilai Rp3,76 miliar, OCP Asia Fund V (SF1) Pte. Ltd 254,7 lembar saham senilai Rp6,37 miliar.

        Baca Juga: Golden Eagle (SMMT) Bakal Gelar Private Placement 315 Juta Lembar Saham, Ini Tujuannya!

        Penerbitan Saham Baru akan dilaksanakan pada 28 November 2024, Pencatatan Saham Baru 29 November 2024, dan Pengumuman Hasil Pelaksanaan 3 Desember 2024. 

        Pasca aksi ini, jumlah modal ditempatkan dan disetor LEAD akan meningkat dari 4.049.616.328 saham menjadi 5.799.616.328 saham.

        Baca Juga: Saham DAAZ dan PNSE Disuspensi, APIC dan TCPI Masuk Radar UMA

        Dana hasil penerbitan saham baru akan digunakan untuk membayar sebagian utang, yang diharapkan dapat memperbaiki posisi keuangan dan memperkuat struktur permodalan perusahaan.

        “Melalui aksi ini, Logindo Samudramakmur berupaya mengoptimalkan struktur modal dan memastikan keberlanjutan operasionalnya di tengah tantangan industri,” tulis manajemen LEAD.

        OCP Asia, sebagai salah satu investor utama dalam aksi ini, dikenal sebagai perusahaan investasi global dengan fokus pada pembiayaan perusahaan di berbagai sektor strategis.

        Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

        Penulis: Annisa Nurfitri
        Editor: Annisa Nurfitri

        Bagikan Artikel:

        Berita Terkait