Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menkominfo Apresiasi Warta Ekonomi yang Kembalikan Medsos pada Tempatnya

Menkominfo Apresiasi Warta Ekonomi yang Kembalikan Medsos pada Tempatnya Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara menyambut positif "Netizen Brand Choice Award 2017" yang digelar Warta Ekonomi. Warta Ekonomi menjadi contoh mengembalikan media sosial sesungguhnya seiring banyaknya berita hoax atau pemberitaan palsu.

"Bicara tentang brand, saya mengapresiasi apa yang dilakukan Warta Ekonomi, apalagi memanfaatkan media sosial. Ini sebetulnya mengembalikan media sosial kepada tujuannya," ujar Rudiantara saat memberikan sambutan "Netizen Brand Choice Award 2017" di Graha Cimb Niaga, Jakarta, Kamis (9/3/2017).

"Hampir beberapa bulan gonjang-ganjing media sosial yang ada hoax. Ada informasi satu arah yang terjadi propaganda, agitasi dan provokasi," imbuh Rudiantara.

Menurut Rudiantara media sosial sejatinya merupakan interaksi antar pengguna atau dengan komunitas. "Itu sebenarnya dasar-dasar media sosial, tapi kan selama ini yang ada hoax. Mudah-mudahan yang lain memanfaatkan media sosial untuk aktivitas bisnisnya," terangnya.

Pada kesempatan tersebut, Rudiantara menantang Warta Ekonomi untuk membuat inovasi berbeda dari acara ini. "Saya harap Warta Ekonomi bisa menampilkan perusahaan dengan brand valuenya. Karena sebelumnya menampilkan top of mind dalam konteks kualitatif. Ke depannya Warta Ekonomi bisa menstimulasi kalangan bisnis di Indonesia," tandasnya.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Dina Kusumaningrum
Editor: Dewi Ispurwanti

Advertisement

Bagikan Artikel: