Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Laut Biru Bali Pacu Pembangunan Condotel

Laut Biru Bali Pacu Pembangunan Condotel Kredit Foto: Ning Rahayu
Warta Ekonomi, Jakarta -
Pengembang properti, PT Laut Biru Bali tengah fokus menggarap proyek kondominium hotel (condotel) di wilayah Legian, Bali. Untuk memuluskan ambisinya, perseroan mengalokasikan dana sekitar Rp250 miliar hingga Rp340 miliar guna penyelesaian proyek prestisius tersebut.?
Komisaris Laut Biru Bali Ali Shahab mengatakan untuk saat ini proyek yang dinamakan Blue Ocean Condotel itu merupakan satu-satunya condotel di Legian yang tengah ditawarkan kepada publik. Proyek yang dimulai pada pertengahan 2016 lalu dan ditargetkan rampung pada Desember 2018 ini, memiliki klasifikasi bintang empat plus.
"Blue Ocean Kondotel menawarkan keindahan Pantai Legian yang merupakan kawasan premium di Bali, selain Pantai Seminyak. Lokasi kondotel ini berada di pinggir Pantai Legian," kata Ali di Jakarta, Sabtu (1/4).
Lebih lanjut dirinya mengatakan nantinya yang akan mengoperasikan condotel tersebut adalah operator yang berasal dari Australia, Mantra Group. Untuk tahap awal perseroan akan menjual sekitar 69 hingga 100 unit condotel dari jumlah total unit sebanyak 219.?
"Dengan lokasi yang strategis dan dikelola oleh operator hotel internasional, dalam tiga tahun pertama investor akan mendapatkan Return Of Investment(ROI) sebesar 24%. Status unit yang terjual adalah list hold, dengan jangka waktu 50 tahun," tambahnya.?
Berdiri diatas lahan?seluas 7.690 m2 dengan total luas bangunan yang mencapai 16.550 m2, proyek ini menyasar kelas menengah atas dan juga turis asing asal Australia. Untuk setiap unit yang dijual, bandrol harga yang ditawarkan dimulai dari kisaran Rp70 juta per meter persegi, sedangkan untuk sewa, berkisar di angka US$100 per malam.?
Dipilihnya Bali sebagai destinasi pengembangan bisnis perusahaan bukanlah tanpa alasan, mengacu pada data Badan Pusat Statistik (BPS)?jumlah kunjungan wisatawan mancanegara pada Januari 2017 mengalami kenaikan 31.44% atau meningkat 460.824 dibandingkan dari tahun 2016.
Dari 19 pintu utama,?Bandara Internasional Ngurah Rai, Denpasar, Bali?merupakan pintu masuk yang tercatat paling tinggi.?Adapun pertumbuhan kunjungan wisatawan domestik ke Bali pada 2016 mencapai 8,5 juta pengunjung. Jumlah ini meningkat 18.93% dibanding tahun sebelumnya yang sekitar 7,15 juta pengunjung.
"Dalam 8 tahun, investor sudah balik modal. Kami memberikan bagi hasil keuntungan setelah tiga tahun dengan persentase 65% untuk investor dan 35% buat manajemen. Kami juga menawarkan buyback guarrantee setelah 5 tahun kepada investor karena Blue Ocean Condotel berlokasi di kawasan premium. Ini properti yang sangat menjanjikan,? tutupnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Tag Terkait:

Advertisement

Bagikan Artikel: