Warta Ekonomi, Medan -
Kepala BPS Sumut Syech Suhaimi mengatakan, perkembangan harga berbagai komoditas di Kota Medan pada Mei 2017 secara umum menunjukkan adanya peningkatan. Berdasarkan hasil pemantauan BPS, pada bulan Mei 2017, Kota Medan mengalami inflasi sebesar 0,08 persen.?
"Inflasi terjadi karena adanya peningkatan harga yang ditunjukkan oleh naiknya indeks pada kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau sebesar 0,46 persen,"katanya di Medan, Jumat (2/6/2017).
Dimana kelompok transportasi komunikasi dan jasa keuangan inflasi sebesar 0,30 persen, kelompok kesehatan sebesar 0,26 persen dan kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar 0,17 persen.?
"Sedangkan kelompok bahan makanan mengalami deflasi sebesar 0,43 persen, kelompok sandang deflasi sebesar 0,17 persen, serta kelompok pendidikan, rekreasi, dan olah raga 0,01 persen,"ujarnya.
Pada Mei 2017 kelompok pengeluaran yang memberikan andil/sumbangan terhadap inflasi/deflasi, yaitu kelompok bahan makanan -0,10 persen, kelompok makanan jadi, minuman, rokok dan tembakau 0,08 persen, kelompok perumahan, air, listrik, gas dan bahan bakar 0,04 persen.
"Sedangkan ?kelompok sandang -0,01 persen, kelompok kesehatan 0,01 persen, dan kelompok transportasi, komunikasi dan jasa keuangan 0,06 persen. Sedangkan kelompok pendidikan, rekreasi, dan olah raga 0,00 persen,"pungkasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Khairunnisak Lubis
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait:
Advertisement