Persatuan Wartawan Tiongkok (PWT) dari Republik Rakyat China mengajak Indonesia bergabung dalam asosiasi wartawan negara-negara yang ikut dalam proyek One Belt One Road (OBOR).?
Ajakan itu disampaikan Deputi Direktur Hubungan Internasional PWT, Fang Xinjian, kepada Ketua bidang Luar Negeri PWI, Teguh Santosa, dalam jamuan makan malam di Jakarta,Sabtu (8/7).?
Fang Xinjian bersama empat anggota PWT sedang berkunjung ke Jakarta. Mereka adalah Direktur Jurnal Qiushi Journal Sun Jian, Pimred Harian Hunan Gong Zhengwen yang menjadi ketua delegasi PWT, Direktur Harian Sichuan Wanghuai, dan Deputi Sekretaris Asosiasi Wartawan Fujian Yu Zenghui. Ini adalah kunjungan balasan PWT atas kunjungan PWI tahun lalu.
?Saat ini sudah lebih dari enam organisasi wartawan di enam negara yang mau bergabung dengan asosiasi wartawan OBOR,? ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu (9/7/2017).
Lanjut Fan Xinjian, ?Kami ingin mengajak Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) juga ikut dalam asosiasi wartawan OBOR, agar asosiasi ini diharapkan dapat membantu kelancaran proyek OBOR." tambahnya.
Sementara itu, Ketua bidang Luar Negeri PWI Teguh Santosa mengatakan bahwa di era ini sudah sepantasnya setiap negara menjalin kerjasama satu sama lain, juga sudah sepantasnya setiap organisasi wartawan di suatu negara menjalin kerjasama dengan organiasi wartawan negara lain. ?
?Penting bagi wartawan untuk menyuarakan apa yang dirasakan oleh rakyat kebanyakan. Dalam konteks kerjasama dengan negara-negara lain kami rasa perspektif rakyat Indonesia perlu benar-benar didengar, agar kerjasama itu saling menguntungkan dan tidak malah merugikan Indonesia,? ujar Teguh yang juga merupakan Ketua Umum Serikat Media Siber Indonesia (SMSI).?
Dia menambahkan, keinginan PWT membentuk asosiasi wartawan OBOR adalah inisiatif yang baik. Teguh berjanji akan membawanya ke dalam rapat internal PWI.?
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Vicky Fadil
Editor: Vicky Fadil
Advertisement