Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Ini Makna Idul Adha Bagi Deddy Mizwar

Ini Makna Idul Adha Bagi Deddy Mizwar Kredit Foto: Pemprov Jabar
Warta Ekonomi, Bandung -

Dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriah yang bertepatan dengan tanggal 1 September 2017. Wakil Gubernur Provinsi Jawa Barat, Deddy Mizwar memiliki makna tersendiri.

Menurut Wagub Jabar, makna Idul Adha kali ini harus bisa menyembelih sifat hewani dalam setiap individu masing-masing. Mungkin saja, dalam diri masing-masing masih memiliki sifat yang tidak terpuji sehingga merugikan orang lain.?

"Maknanya setiap manusia harus mampu menyembelih sifat hewani masing-masing," kata Wagub kepada wartawan, Jumat (1/9/2017).

Aktor kawakan ini pun menegaskan pada perayaan Idul Adha ini bukan hanya sebatas fisik dengan menyembelih sapi atau kambing tetapi harus mampu menyembelih sikap yang tidak baik.?

Begitu pun dengan makna kurban. Demiz sapaan Wagub Jabar, Deddy Mizwar mengungkapkan dalam ibadah? ini setiap manusia diminta secara ikhlas untuk berbagi dengan sesama yang kurang mampu sehingga melahirkan ketakwaan kepada Allah SWT.

"Ibadah kurban ini sebagai bentuk ketakwaan kita kepada Allah SWT sebagaimana tuntunan Nabi dan Rosululloh,"ungkapnya

Adapun, Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat, Ineu Purwadewi Sundari mengatakan makna Idul Adha bisa disebut sebagai momentum untuk memperkuat keimanan kita kepada sang Maha Khalik Allah SWT.?

"Bagi saya pribadi moment ini bisa menambah keimanan dan meneladani apa yang sudah nabi dan Rosul lakukan," tuturnya

Pada tahun ini Ineu mengaku melakukan pemotongan hewan kurban di beberapa tempat. Namun dirinya tidak mau menyebutkan jumlah hewan yang dipotong untuk kurban tersebut.

"Ada beberapa, di DPD Partai, Dapil dan dilingkungan rumah juga ada, kalau di rumah dinas (rumdis) tidak ada," tuturnya lagi.

Namun, Ketua DPRD Jabar ini menolak jumlah hewan kurban yang akan dipotong pada hari raya tersebut. Menurutnya, kegiatan ini termasuk ibadah dengan tujuan mencari keridhoan Allah SWT.

"Tidak usah disebutkan jumlahnya berapa. Ini kan namanya ibadah, niatnya mencari keridhoan dari Allah SWT, yang penting bisa menikmati bersama masyarakat,"pungkasnya.

Sementara itu, jumlah hewan kurban yang dititipkan kepada Panitia Idul Adha 1437 Hijriah Tingkat Provinsi Jawa Barat, baik titipan dari Gubernur Jabar, Ahmad Heryawan, Wakil Gubernur Jabar, Deddy Mizwar serta dari masyarakat berjumlah 1.734 ekor, masing-masing 718 ekor sapi dan 1.016 ekor domba.?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: