Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menpar Apresiasi Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival

Menpar Apresiasi Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Bandung -

Menteri Pariwisata (Menpar) RI Arief Yahya meyambut baik kegiatan Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival ini sebagai agenda andalan untuk penghobi masakan dan belanja.?

Menpar mengatakan Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival kembali digelar untuk yang kedua kalinya oleh Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) dan Kementrian Pariwisata. Dengan mengusung tema ?Savor the captivating flavor & big discounts?, Wonderful Indonesia Culinary and Shopping Festival atau WICSF 2017 diikuti lebih dari 100 pusat belanja di seluruh Indonesia.?

?Event WICSF 2017 ini bagus sekali karena memang ada karakter wisman dan wisnus yang setiap berwisata itu mensyaratkan harus ada kuliner dan belanja. Inilah yang akan menjadi daya tarik Indonesia sebagai destinasi wisata belanja dan kuliner," kata Menpar dalam keterangan resminya yang diterima di Bandung, Senin (2/10/2017)

Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival siap digelar di lebih dari 100 pusat perbelanjaan di Indonesia yang akan menghadirkan ragam kuliner dan diskon belanja

Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival serentak digelar di 18 kota di 12 provinsi di Indonesia yaitu Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Pekanbaru, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, D.I Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan dan Sulawesi Barat.

"Di acara yang digelar selama satu bulan penuh hingga tanggal 27 Oktober ini, pengunjung bisa menikmati aneka ragam kuliner khas sekaligus berbelanja dengan berbagai diskon menarik,"ungkapnya

Untuk Jawa Barat, Festival Citylink menjadi tuan rumah pembukaan Wonderful Indonesia Culinary & Shopping Festival pada tanggal 27 September 2017 yang bertempat di atrium utama. Acara digelar secara meriah dengan berbagai sajian kesenian khas Jawa Barat.?

Pembukaan acara dipimpin oleh Arman Hermawan selaku ketua APPBI Jawa Barat, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Barat, Ida Hernida dan Kadisparbud Bandung, Kenny Dewi Kaniasari.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Jawa Barat mengatakan Festival Citylink juga menghadirkan beragam diskon dan penawaran khusus untuk tenant F&B seperti Goelali, Bakso Atom, Bangi Kopitiam, Jco Donut, Pizza Hut, Ichiban , Ta Wan, Mangkok Ayam, Suka Zuki, Yogane, Racha, Kedai Mandiri, Tuk-tuk Cha, Ayam Goreng Fatmawati, Tahu Berintik, Sour Sally, Mie Kocok Sangkuriang, Bakpau Jakarta dan masih banyak lagi.

"Keterjangkauan inilah yang mendorong semua level bisnis bergerak dan tourism menjadi lebih hidup. Produk dan national brand saling mendukung dengan spirit Indonesia Incorporated. Inilah rumus yang tepat untuk kita go global,"tutur Ida

Para pakar kopi international pun akan turut memeriahkan gelaran event ini dalam Talkshow, workshop & Barista Competition. Food Festival bertemakan Food United juga akan digelar pada tanggal 27-29 Oktober di lantai 1 yang juga akan mendatangkan para pebisnis kuliner dari Jawa Barat.?

Selain itu juga Festival Citylink juga akan menyelenggarakan berbagai event kuliner, diantaranya adalah International Coffe Festival yang akan diselenggarakan pada tanggal 13 ? 15 Oktober 2017 di Main Atrium.?

"Tidak hanya itu, kami juga mengajak Kijang Mas Culinary Class untuk memeriahkan acara ini dengan mengahadirkan para chef andalannya dan juga acara lain seperti Kids Cooking Demo, Chef Performance dan Plated Dessert Competition,"pungkasnya (MAT)

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Rahmat Saepulloh
Editor: Vicky Fadil

Advertisement

Bagikan Artikel: