Dr HM Riban Satia selaku Wali Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah mengimbau agar para awak media massa dapat semakin berperan dalam mensukseskan pembangunan sehingga kesejahteraan semakin meningkat.
"Kami berharap keberadaan media massa ini semakin bermanfaat bagi bangsa dan proses pembangunan. Melalui, pemberitaannya, media juga diharapkan juga mampu membawa Palangka Raya semakin maju," ungkap Riban di Palangka Raya, Minggu (15/10/2017).
Wali Kota Palangka Raya dua periode ini pun meminta media massa dapat menyajikan informasi yang akurat, tepat dan berimbang serta bersama-sama memerangi berita bohong. Pernyataan itu diungkapkan Wali Kota Palangka Raya dua periode ini karena prihatin dengan masih banyaknya berita hoax atau bohong, serta berita yang sering isinya hiperbola atau sensasional.
"Silakan sampaikan kritik, namun yang bersifat membangun. Jangan hanya mengejar berita yang sensasional," ujarnya.
Sementara dalam kesempatan itu Ketua PWI Kalteng, Sutransyah pun menyambut baik pernyataan Wali Kota Palangka Raya yang mengajak media massa agar semakin berperan dalam menyukseskan pembangunan.
"Sebagai pilar keempat demokrasi kami harap media massa yang lain dapat memberikan kritik yang membangun terhadap pelaksanaan pemerintahan," pungkasnya.
Selanjutnya, Sutransyah juga mengajak seluruh pihak termasuk media massa aktif memerangi berita bohong atau "hoax".
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Hafit Yudi Suprobo
Tag Terkait:
Advertisement