Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

OJK Sulampua: Tahun Politik Munculkan Usaha Baru

OJK Sulampua: Tahun Politik Munculkan Usaha Baru Kredit Foto: Tri Yari Kurniawan
Warta Ekonomi, Makassar -
Tahun 2018 merupakan tahun politik. Tahun ini, pelaksanaan pilkada serentak bersiap digelar dan dipercaya dapat memacu perekonomian masyarakat. Tahun politik diproyeksi mampu memunculkan sejumlah usaha baru. Misalnya saja sablon baju kaos yang banyak dipakai pada masa kampanye. 
 
"Kegiatan politik akan memunculkan usaha baru. Contohnya penjualan dan sablon baju kaos. Pasti ada rupiah di situ dan sejumlah kegiatan lain yang bermunculan," kata Kepala Kantor Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Region 6 Sulawesi, Maluku dan Papua (Sulampua), Zulmi, di Kantor Gubernur Sulsel, Senin, (15/1/2018).
 
Menurut Zulmi, kondisi perekonomian pada 2018 akan terjaga baik jika didukung oleh keamanan yang baik. Apalagi, Sulsel merupakan hub Indonesia Timur, terutama sektor pertanian, sektor logistik dan sektor perdagangan. 
 
Zulmi juga menyampaikan bahwa laporan invetasi bodong di Sulsel berkurang. Hal itu berkat dukungan masyarakat Sulsel yang semakin sadar untuk berinvestasi. 
 
Berdasarkan data OJK, jumlah investor Sulsel di pasar modal mencapai 16 ribu lebih dengan nilai transaksi berkisar Rp6 triliun. 
 
"Masyarakat sudah semakin melek dalam berinvestasi. Sampai saat ini, terakhir pada Desember belum ada laporan," tutur Zulmi. 
 
Zulmi melanjutkan untuk obligasi daerah, Sulsel sedang dalam tahap proses. Dimana, sambung dia, terlebih dahulu pemerintah harus melakukan pemeringkatan dan proyek yang ada harus diketahui seperti apa kebutuhannya. 
 
Menurut Zulmi, harus ditaksir betul berapa jumlah dana yang dibutuhkan dan kira-kira pengembaliannya berapa lama. "Jika berjalan dengan baik, maka obligasi bisa dikeluarkan," pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tri Yari Kurniawan
Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: