PSM Makassar mengandalkan penyerang lokal untuk membombardir pertahanan lawan-lawannya di turnamen trofeo Balikpapan bertajuk "Battle of Borneo" di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur, 4 Maret 2018.
Pelatih PSM Robert Rene Alberts dikonfirmasi dari Makassar, Minggu (4/3/2018), mengatakan tim pelatih memang tidak bisa memboyong dua pemain andalannya yakni pemain asing Bruce Djite dan pemain naturalisasi Guy Junior yang mengalami cedera dan harus mendapatkan perawatan khusus di Makassar.
"Jadi, tim PSM berangkat dengan kekuatan sebanyak 19 pemain. Kita tetap ingin tampil dengan kekatan terbaik yang bisa diturunkan saat ini," katanya sebelum bertolak ke Balikpapan hari ini.
Adapun 19 pemain yang ikut serta menuju Balikpapan masing-masing Shahar Ginanjar, Syaiful, Zulkilfi Syukur, Steven Paulle, Abdul Rahman, Wasiat Hasbullah, Hasyim Kipuw, Hendra Wijaya, Reva Adi Utama, serta Heri Susanto.
Selanjutnya Rizki Pellu, Marc Anthony Klok, Rasyid Bakri, Wiljan Pluim, Saldi, Asnawi Mangkualam serta tiga penyerang lokal yakni Arsyad Yusgiantoro, Agi Pratama, dan M Rahmat.
Pada uji coba terakhir menghadapi PSAD di Stadion Gelora Andi Mattalatta Makassar beberapa waktu lalu, Robert memang mencoba menghadirkan skema baru di barisan penyerangan dengan menduetkan Arsyad Yusgiantoro dan M Rahmat.
Pelatih asal Belanda itu berharap kombinasi penyerang lokal bisa memberikan hasil terbaik saat menghadapi Mitra Kukar (pengganti Persija Jakarta yang mundur) serta tuan rumah Persiba Balikpapan di laga lainnya.
Menghadapi Mitra Kukar tentu menjadi lawan yang sepadan karena sesama peserta Liga 1 musim 2018. Sementara Persiba Balikpapan meski dari Liga 2 akan tampil dengan dukungan penuh dari suporter fanatik yang tentu akan membuat pertandingan berjalan lebih sulit ke depan.
"Kita ingin meraih hasil maksimal di turnamen nanti. Untuk itu, kita tetap siap menurunkan komposisi terbaik yang kita miliki saat ini demi hasil positif," ujarnya. (FNH/Ant)
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Fauziah Nurul Hidayah
Tag Terkait: