Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Persiapan Pertemuan IMF-World Bank Sudah 90%

Persiapan Pertemuan IMF-World Bank Sudah 90% Mitsuhiro Furusawa, Managing Director IMF dan Sri Mulyani, Menkeu RI | Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Panitia Harian Pertemuan Tahunan International Monetary Fund-World Bank (IMF-WB) memastikan persiapan tempat penyelenggaraan pertemuan tahunan di Nusa Dua, Bali, sudah mencapai 90 persen pada akhir Agustus 2018.

"Kemajuan untuk akhir Agustus, kami hitung sudah 90 persen," kata Ketua Panitia Pelaksana Harian Pertemuan Tahunan IMF-World Bank Susiwijono Moegiarso di Jakarta, Kamis (30/8/2018).

Susiwijono memastikan persiapan akan terus dilakukan dalam 35 hari ke depan hingga Pertemuan Tahunan IMF-WB dimulai pada 7 Oktober 2018. Menurut rencana, pemasangan infrastruktur teknologi informasi akan mulai dilakukan pada minggu pertama September 2018, untuk menjadikan persiapan 95 persen.

"Nanti persiapan untuk lima persen sisanya, tinggal melakukan ujicoba dari sistem teknologi informasi tersebut," katanya.

Dengan kondisi saat ini, ia menambahkan, seluruh persiapan untuk Pertemuan IMF-WB sudah sesuai jalur (on-track) dan tinggal menunggu hasil evaluasi dari tim panitia dari AS.

"Jadi kira-kira pada minggu kedua atau ketiga September, persiapan menjadi 100 persen," kata Susiwijono.

Selain itu, pemerintah sudah menyiapkan berbagai hal teknis maupun substansi dalam pertemuan yang akan dihadiri 15.000 delegasi dan para pemangku kepentingan dalam bidang ekonomi ini.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: