Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Garap Pasar Ekspor, Dexa Medica Raih Primaniyarta Award

Garap Pasar Ekspor, Dexa Medica Raih Primaniyarta Award Kredit Foto: Boyke P. Siregar
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Dexa Medica meraih penghargaan bergengsi Primaniyarta Award 2018 dari Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, yang ke-3 kalinya untuk kategori Pembangunan Merek Global melalui merek BOSKA.

Penghargaan ini diserahkan langsung Presiden  Joko Widodo yang didampingi Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita kepada Director  Dexa International Business Gracianti Soetikno dalam acara pembukaan Trade Expo Indonesia (TEI) 2018 yang berlokasi di Indonesia Convention Exhibition (ICE) di Tangerang, Rabu (24/10/2018).

Director  Dexa International Business Gracianti Soetikno mengatakan raihan penghargaaan ini semakin menegaskan komitemen perusahaan dalam mendukung program ekspor obat jadi ke mancanegara di empat benua.

Dexa lanjut dia  memulai ekspor sejak 1993 dan telah melewati berbagai tahap pemantapan sehingga produknya dapat diterima dan berkibar di pasar Asia, Afrika, Eropa, dan Amerika," ke depan kami akan terus mengembangkan pasar ekspor ke negara lain,” kata Gracianti.

Ia menambahkan bahwa merek BOSKA kini telah menjadi salah satu market leader di Nigeria dengan penetrasi dan sebaran yang semakin luas.  Keberhasilan BOSKA masuk di pasar Nigeria disebabkan oleh strategi marketing yang efektif.“Kami selalu melakukan riset untuk mengenali local insights dan budaya, Sehingga BOSKA mendapatkan pasar yang semakin besar,”tambahnya.

Selain melakukan ekspor obat-obatan berbahan baku kimia, Dexa Medica juga melakukan ekspor obat-obat modern asli Indonesia (Indonesian Indigenous Modern Medicines) yang merupakan hasil kegiatan riset dan pengembangan menggunaan bahan alam asli Indonesia.

“Pada saat ini HerbaKOF dan produk FitoFarmaka STIMUNO juga sudah diekspor ke berbagai negara di Asia seperti Singapura, Kamboja, Filipina dan Myanmar,” pungkasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Kumairoh

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: