Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Duka Lion Air, OSO: Mudah-mudahan Ada yang Selamat

Duka Lion Air, OSO: Mudah-mudahan Ada yang Selamat Kredit Foto: Gito Adiputro Wiratno
Warta Ekonomi, Padang -

Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang (OSO) menyampaikan rasa duka atas insiden jatuhnya pesawat Lion Air JT 160 tujuan Jakarta-Pangkal Pinang di perairan Karawang dan berharap masih ada korban selamat.

"Saya atas nama DPD RI di seluruh Indonesia mengucapkan turut berduka cita atas kecelakaan ini. Mudah-mudahan ada yang selamat, kita berharap yang terbaik saja," katanya di Padang, Senin (29/10/2018).

Ia berharap masyarakat tidak terlalu dini dalam menarik kesimpulan atas penyebab jatuhnya pesawat tersebut dan menunggu informasi lebih lanjut dari pihak-pihak yang berkompetensi. Oesman menyebut pesawat itu dari informasi yang ada baru dioperasikan selama 800 jam atau pada Agustus 2018, sementara pilot sudah berpengalaman dengan jam terbang lebih dari 6.000 jam.

Ke depan ia meminta seluruh maskapai penerbangan agar dapat meningkatkan standar keselamatan agar insiden serupa tidak terjadi lagi. Pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkalpinang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat. Pesawat tersebut mengalami masalah saat terbang dan berupaya kembali ke Jakarta namun jatuh di Perairan Tanjung Karawang.

Pesawat type B737-8 Max dengan Nomor Penerbangan JT 610 terbang dari Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten menuju Bandar Udara Depati Amir di Pangkal Pinang. Pesawat dengan nomor registrasi PK-LQP dilaporkan terakhir tertangkap radar pada koordinat 05 46.15 S - 107 07.16 E. Pesawat ini berangkat pada pukul 06.10 WIB dan sesuai jadwal akan tiba di Pangkal Pinang pada Pukul 07.20 WIB.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: